Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Temui Mbah Moen, Ganjar-Yasin Diminta Hati-hati Hadapi Hoaks

Kompas.com - 10/01/2018, 11:02 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com – Pasangan calon Ganjar Pranowo dan Taj Yasin langsung bertolak ke Rembang seusai mendaftar sebagai bakal calon di Komisi Pemilihan Umum Jawa Tengah, Selasa (9/1/2018) malam.

Keduanya beserta istri Ganjar, Siti Atikoh Supriyanti, dan istri Yasin, Nur Arafah, menemui ulama KH Maimoen Zubair atau Mbah Moen di Pondok Pesantren Al-Anwar Sarang, Kabupaten Rembang.

Mbah Moen menyambut pasangan yang diusung PDI-P, Nasdem, PPP, dan Demokrat tersebut tepat di depan rumah.

Pertemuan itu berlangsung hangat selama lebih dari satu jam. Mbah Moen lebih banyak memberi wejangan kepada pasangan nasionalis-santri ini.

"Gubernur sebaiknya menuntaskan tugas. Kalau jabatan (periode) pertama itu pembuka, belum ada kesempurnaan," kata Mbah Moen melalui keterangan pers yang diterima Kompas.com, Rabu (10/2/2018).

Mbah Moen yang merupakan ayah dari Yasin mengatakan, masyarakat perlu mendukung Ganjar di periode kedua. Ia menegaskan bahwa dukungannya kepada Ganjar bukan karena anaknya berpasangan dengan Ganjar.

"Saya mendukung bukan karena Yasin anak saya, tapi karena harus ada kelanjutan pembangunan di Jateng,” paparnya.

Selain itu, Ganjar-Yasin juga diminta berhati-hati soal fitnah yang biasanya terjadi ketika pilkada. Ia minta jika itu terjadi harus disikapi dengan baik.

Ganjar pun mendengar dengan seksama petuah itu. Ia akan berusaha untuk tidak menyakiti orang lain. Jika nantinya sah menjadi calon, ia pun bakal kampanye berbasis program.

"Pesan dari Mbah Maimoen itu luar biasa, saya menerjemahkannya agar tidak ada fitnah-fitnahan dan hoaks, sehingga dalam koridor kompetisi politik basisnya adu program dan aspirasi," kata gubernur petahana tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com