Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Thailand Masters 2023: Lepas Keunggulan, Akbar/Marsheilla Tersingkir

Kompas.com - 03/02/2023, 13:53 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Ganda campuran Indonesia, Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami, tersingkir dari Thailand Masters 2023 usai kalah dua gim langsung dari wakil Jepang.

Dalam laga perempat final Thailand Masters 2023 yang digelar di Nimibutr Arena, Bangkok, Jumat (3/2/2023), Akbar/Marsheilla mesti mengakui keunggulan Hiroki Midorikawa/Natsu Saito. 

Akbar/Marsheilla kalah dalam dua gim langsung, masing-masing dengan skor 12-21 dan 23-25.

Kekalahan ini patut disesali Akbar/Marsheilla yang sempat mengantongi keunggulan pada masing-masing set.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Thailand Masters 2023

Kendati sempat memimpin 5-1 pada awal-awal permainan, Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami dibuat keteteran oleh sang lawan asal Jepang.

Pilih idol K-Pop/aktor K-Drama favoritmu & dapatkan Samsung Galaxy Fit3!
Kompas.id
Pilih idol K-Pop/aktor K-Drama favoritmu & dapatkan Samsung Galaxy Fit3!

Perolehan Akbar/Marsheilla sempat lama mandek di angka 5. Sebaliknya, Hiroki Midorikawa/Natsu Saito mendulang 8 poin beruntun hingga berbalik unggul.

Akbar/Marsheilla pun mesti kehilangan set pertama yang berdurasi 13 menit. Mereka takluk 12-21 dari Hiroki Midorikawa/Natsu Saito.

pada gim kedua, Akbar/Marsheilla mencatat awalan apik dengan mengantongi keunggulan 7-4.

Baca juga: Jadwal Thailand Masters 2023 Hari Ini: Duel Merah Putih di Perempat Final

Namun, lagi-lagi pasangan ganda campuran asal Indonesia tersusul. Mirip seperti pada gim pertama, Hiroki Midorikawa/Natsu Saito bisa bangkit dan menutup interval kedua dengan keunggulan 11-8.

Partai sempat kembali hidup pada kedudukan 14-14. Namun, tiga poin beruntun yang diraih wakil asal Jepang membuat mereka kembali menjauh.

Akbar/Marsheilla tak menyerah. Pengembalian pasangan Jepang yang keluar membuat mereka menyamakan kedudukan menjadi 17-17. Bahkan mereka bisa unggul 19-17.

Baca juga: Kasus Tudingan Ijazah Palsu Jokowi Masuk Babak Baru, Polisi Temukan Unsur Pidan

Pasangan Indonesia bisa mencapai game point terlebih dahulu pada kedudukan 20-19. Laga kemudian harus melalui deuce usai Hiroki Midorikawa/Natsu Saito melakukan sebuah pengamatan cermat.

Gim kedua akhirnya selesai dalam kedudukan 25-23 buat kemenangan wakil Jepang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Terkini Lainnya
Luca Marchegiani Bingung dengan Performa dan Internal Inter Milan
Luca Marchegiani Bingung dengan Performa dan Internal Inter Milan
Liga Italia
Crystal Palace Turun Kasta dari Liga Europa, Chairman Klub Meradang
Crystal Palace Turun Kasta dari Liga Europa, Chairman Klub Meradang
Liga Inggris
Sodoran Dana Liga Arab Saudi Ancam Kans Timnas Italia di Piala Dunia
Sodoran Dana Liga Arab Saudi Ancam Kans Timnas Italia di Piala Dunia
Liga Italia
Como 1907 Jadi Tim Paling Ganas di Bursa Transfer Serie A, Capai Rp1,67 Triliun
Como 1907 Jadi Tim Paling Ganas di Bursa Transfer Serie A, Capai Rp1,67 Triliun
Liga Italia
Milan Frustrasi dengan Sikap Club Brugge dalam Negosiasi Jashari
Milan Frustrasi dengan Sikap Club Brugge dalam Negosiasi Jashari
Liga Italia
Alasan Nottingham Siap Tuntut Tottenham Soal Transfer Gibbs-White
Alasan Nottingham Siap Tuntut Tottenham Soal Transfer Gibbs-White
Liga Inggris
Xabi Alonso Minta Rekrutan Baru Usai Kekalahan Memalukan dari PSG
Xabi Alonso Minta Rekrutan Baru Usai Kekalahan Memalukan dari PSG
Liga Spanyol
Pernyataan Resmi Liverpool Setelah Pensiunkan Nomor 20
Pernyataan Resmi Liverpool Setelah Pensiunkan Nomor 20
Liga Inggris
Regulasi 11 Pemain Asing Super League, Pelatih Persib Tak Yakin Akan Penuhi Slot
Regulasi 11 Pemain Asing Super League, Pelatih Persib Tak Yakin Akan Penuhi Slot
Liga Indonesia
Piala Pertiwi U16 2025: Sumut All Stars ke Semifinal, Sepak Bola adalah Proses
Piala Pertiwi U16 2025: Sumut All Stars ke Semifinal, Sepak Bola adalah Proses
Liga Indonesia
Cerita Wiliam Marcilio tentang Gol Perdana untuk Persib, Bobotoh Gila
Cerita Wiliam Marcilio tentang Gol Perdana untuk Persib, Bobotoh Gila
Liga Indonesia
Persib Gagal ke Final Piala Presiden 2025, KDM: Menghormati Tamu
Persib Gagal ke Final Piala Presiden 2025, KDM: Menghormati Tamu
Liga Indonesia
Final Piala Presiden 2025: Saat Pelatih Oxford United dan Port FC Naik Sisingaan...
Final Piala Presiden 2025: Saat Pelatih Oxford United dan Port FC Naik Sisingaan...
Liga Indonesia
Daftar 10 Pebalap Lolos Langsung ke Q2 MotoGP Jerman 2025, Ada Marquez
Daftar 10 Pebalap Lolos Langsung ke Q2 MotoGP Jerman 2025, Ada Marquez
Motogp
Hasil Practice MotoGP Jerman 2025: Di Giannantonio Kalahkan Duo Marquez
Hasil Practice MotoGP Jerman 2025: Di Giannantonio Kalahkan Duo Marquez
Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau