Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hujan Deras, Soreang Bandung Dilanda Banjir Setinggi 1,5 Meter

Kompas.com - 23/03/2023, 15:40 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Hujan yang mengguyur Kabupaten Bandung pada Kamis, (23/3/2023) dini hari, menyebabkan beberapa wilayah di Kabupaten Bandung tergenang banjir.

Komplek Cingcin Permata Indah (CPI) Desa Cingcin, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat misalnya, terendam luapan selokan yang mengitari komplek.

Ramli Marbun (60), warga RT 01 RW 11 mengatakan, hujan turun pukul 02.00 WIB, satu jam setelahnya pukul 03.00 WIB air dari selokan mulai meluap.

Baca juga: Banjir Terjang Lapas dan Rendam Puluhan Rumah di Jambi

"Jadi pas waktu sahur itu air dari selokan mulai meluap, warga kaget dengan situasi itu," katanya ditemui di lokasi.

Ia menyebut, saat hujan turun ketinggian banjir mencapai dada orang dewasa atau sekitar 1,5 meter.

Tak hanya membanjiri jalanan komplek, banjir tersebut masuk ke rumah-rumah warga. Hal itu menyebabkan aktivitas sahur warga sedikit terganggu.

"Kalau di jalan komplek itu setinggi dada orang dewasa, masuk juga ke rumah warga," jelasnya.

Baca juga: Berkah Ramadhan, Penjualan Kurma di Kampung Arab Cirebon Melonjak, Sehari Habis 5 Ton

Ia menambahkan, saat kejadian tidak ada warga yang berani keluar. Ia dan warga lainnya hanya bisa mengamankan barang-barang yang hampir terbawa hanyut.

"Saking besarnya mobil warga juga sampai terseret," tutur dia.

Menurutnya, Komplek Cingcin bukan pertama kali dilanda banjir. Namun, banjir yang melanda tadi malam merupakan peristiwa yang paling parah dibanding sebelumnya.

Baca juga: Amukan Pejabat BIN Kalteng di Kantor Gubernur karena Salah Parkir, Pukul dan Perintahkan Satpol PP Push Up

"Ini paling parah, biasanya cuma genangan biasa saja, kemudian enggak masuk rumah. Kalau masuk pun enggak terlalu parah," beber dia.

Banjir baru mulai surut pukul 06.00 WIB. Selanjutnya, warga sekitar langsung menjemur barang-barang yang terdampak banjir.

"Sekarang masih pada bersih-bersih dan menjemur barang-barang yang kena banjir semalam," ungkapnya.

Baca juga: Heran Pinkan Mambo Seolah Mengeluh Padahal Pesanan Donat Ramai, Raffi Ahmad: Kalau Laku Kan Bersyukur

Sementara Endang (62) warga Blok D Komplek CPI mengungkapkan, banjir datang disertai hujan yang cukup besar.

Hujan pertama kali turun pukul 02.00 WIB. Saat itu, ia dan keluarga sudah langsung bersiaga.

Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Terkini Lainnya
Bupati dan Walkot di Jabar Bolehkan 'Study Tour', Dedi Mulyadi: Pendidikan Harus Bebas dari Eksploitasi Siswa
Bupati dan Walkot di Jabar Bolehkan "Study Tour", Dedi Mulyadi: Pendidikan Harus Bebas dari Eksploitasi Siswa
Bandung
Sebab Padel Jadi Tren Olahraga di Kota-kota Besar
Sebab Padel Jadi Tren Olahraga di Kota-kota Besar
Bandung
Hendak Tawuran dengan Panah, 2 Remaja Diamankan Warga di Parung Bogor
Hendak Tawuran dengan Panah, 2 Remaja Diamankan Warga di Parung Bogor
Bandung
Monumen Helikopter Puma Diresmikan di Bogor, Simbol Pengabdian 45 Tahun
Monumen Helikopter Puma Diresmikan di Bogor, Simbol Pengabdian 45 Tahun
Bandung
Tawuran Geng Remaja Pecah di Bogor, Polisi Tangkap Tiga Pelaku
Tawuran Geng Remaja Pecah di Bogor, Polisi Tangkap Tiga Pelaku
Bandung
Dedi Mulyadi Akan Tekan Angka Kemiskinan di Jabar dalam Tiga Tahun
Dedi Mulyadi Akan Tekan Angka Kemiskinan di Jabar dalam Tiga Tahun
Bandung
MAN 1 Cianjur Batalkan Rencana Penggalangan Dana Orangtua Siswa
MAN 1 Cianjur Batalkan Rencana Penggalangan Dana Orangtua Siswa
Bandung
Mantan Bupati Cianjur Tjetjep Muchtar Berpulang, Kolega Kenang Momen Penuh Kesan
Mantan Bupati Cianjur Tjetjep Muchtar Berpulang, Kolega Kenang Momen Penuh Kesan
Bandung
BPS: Jumlah Penduduk Miskin di Jabar Turun Menjadi 3,65 Juta Orang
BPS: Jumlah Penduduk Miskin di Jabar Turun Menjadi 3,65 Juta Orang
Bandung
Tak Terima Dinasihati Guru, Siswa SD di Bandung Nekat Naiki Menara 25 Meter
Tak Terima Dinasihati Guru, Siswa SD di Bandung Nekat Naiki Menara 25 Meter
Bandung
Siswa SMP 3 Telagasari Karawang Belajar di Lantai Buntut Tambahan Rombel, Ortu Urunan Beli Meja-Kursi Tanpa Libatkan Sekolah
Siswa SMP 3 Telagasari Karawang Belajar di Lantai Buntut Tambahan Rombel, Ortu Urunan Beli Meja-Kursi Tanpa Libatkan Sekolah
Bandung
Dedi Mulyadi Selesaikan Keributan soal Rekrutmen Karyawan Perusahaan di Karawang
Dedi Mulyadi Selesaikan Keributan soal Rekrutmen Karyawan Perusahaan di Karawang
Bandung
Cetak Atlet Dunia, SMA Legendaris Tamsis Bandung Kini Cuma Punya 23 Siswa, Tambah 1 Tahun Ini
Cetak Atlet Dunia, SMA Legendaris Tamsis Bandung Kini Cuma Punya 23 Siswa, Tambah 1 Tahun Ini
Bandung
Nekat Selundupkan Sabu ke Rutan Bandung, Modus Pengunjung Ini Gagal Total
Nekat Selundupkan Sabu ke Rutan Bandung, Modus Pengunjung Ini Gagal Total
Bandung
Kini Giliran Bupati Bandung Bela 'Study Tour': Jangan Dilarang Tanpa Solusi
Kini Giliran Bupati Bandung Bela "Study Tour": Jangan Dilarang Tanpa Solusi
Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau