Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat, Ini Titik Pemeriksaan Pajak Kendaraan Bermotor di Karawang, Tak Ada Penilangan

Kompas.com - 07/06/2023, 14:16 WIB
Farida Farhan,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com - Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3D) Wilayah Karawang atau Samsat Karawang melakukan pemeriksaan pajak kendaraan bermotor di sejumlah titik.

Kepala P3D Wilayah Karawang Hendrian Oetama mengatakan, pemeriksaan dilaksanakan mulai hari ini, Rabu (7/6/2023) hingga Jumat (9/6/2023).

Pada Rabu (7/6/2023), pemeriksaan dilakukan di bundaran Mega M oleh Dispenda Jabar, Polres Karawang, Jasa Raharja, bersama Polisi Militer.

Kemudian pada Kamis (8/6/2023) di dekat Perumahan Griya Mas Lestari.  Jumat (9/6/2023) di depan Rumah Makan Lebak Sari Indah (LSI). Adapun waktunya pukul 08.00 hingga 10.00 WIB.

Baca juga: 6 Provinsi yang Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan Sepanjang Juni 2023

"Tujuannya untuk menjaring para penunggak pajak. Dalam hal ini, kendaraan yang tidak melakunkan daftar ulang atau belum melaksanakan daftar ulang," ujar Hendrian di sela operasi.

Rian mengatakan, pihaknya menghadirkan mobil Samsat Keliling sehingga pengendara bisa membayar pajak di tempat.

"Ada ratusan pengendara yang kita jaring, namun untuk yang membayar pajak setelah terjaring kita belum tahu. Masih kami hitung," kata Rian.

Baca juga: Saat Gibran Menolak Permintaan Titiek Soeharto...

Selain mereka yang terjaring, ada juga warga yang datang memang untuk membayar pajak kendaraan.

Pada pemeriksaan kendaraan tersebut, kata Rian, tak ada penindakan atau penilangan. Melainkan sifatnya anjuran.

"Tidak membayar pajak langsung juga tidak kami tindak. Namun kita catat," ujarnya.

Baca juga: DJP Pantau Arisan Rp 2,5 M, Ibu-ibu Sultan Ada Dipanggil dan Datang Sendiri Lapor Pajak

Bahkan sejumlah pengendara diberi hadiah helm ber-SNI lantaran taat membayar pajak, meski penumpang tak mengenakan helm.

"Kami memberikan reward sebagai penghargaan kepada masyarakat yang taat membayar pajak," ujarnya.

Rian menyebutkan hingga Mei 2023, capaian realisasi pajak kendaraan motor di wilayah Karawang mencapai 42,22 persen dari target 2023 sebesar Rp 401 miliar. Adapun capaian realisasi pajak kendaraan bermotor wilayah Karawang pada 2022 sekitar Rp 400 miliar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya
Dedi Mulyadi Akan Tolak Proyek Golf di Gunung Salak jika Terbukti Sebabkan Banjir
Dedi Mulyadi Akan Tolak Proyek Golf di Gunung Salak jika Terbukti Sebabkan Banjir
Bandung
Pendapatan Daerah Jabar Anjlok, DPRD: Gubernur Dedi Mulyadi Jangan 'One Man Show!'
Pendapatan Daerah Jabar Anjlok, DPRD: Gubernur Dedi Mulyadi Jangan "One Man Show!"
Bandung
Selain Akan Gugat Dedi Mulyadi, FKSS Jabar Minta Disdik Adil soal Rombel SMA
Selain Akan Gugat Dedi Mulyadi, FKSS Jabar Minta Disdik Adil soal Rombel SMA
Bandung
“Darurat” Jadi Alasan Dedi Mulyadi Tambah Rombel Sekolah Negeri
“Darurat” Jadi Alasan Dedi Mulyadi Tambah Rombel Sekolah Negeri
Bandung
Dedi Mulyadi Ganti Ponsel Pelukis yang Hilang saat Serahkan Lukisan di Depok
Dedi Mulyadi Ganti Ponsel Pelukis yang Hilang saat Serahkan Lukisan di Depok
Bandung
Kakek Gugat Cucu di Indramayu: Bukan Kami yang Meminta, Justru Mereka
Kakek Gugat Cucu di Indramayu: Bukan Kami yang Meminta, Justru Mereka
Bandung
Sekolah Swasta Diminta Tak Khawatir Kekurangan Siswa Imbas Kebijakan Dedi Mulyadi
Sekolah Swasta Diminta Tak Khawatir Kekurangan Siswa Imbas Kebijakan Dedi Mulyadi
Bandung
Disdik Jabar Tanggapi Rencana FKSS Gugat Dedi Mulyadi soal Rombel Sekolah Negeri
Disdik Jabar Tanggapi Rencana FKSS Gugat Dedi Mulyadi soal Rombel Sekolah Negeri
Bandung
Ormas di Bandung Rusak Rumah Warga Minta Jatah, Polisi: Itu Orang Depresi
Ormas di Bandung Rusak Rumah Warga Minta Jatah, Polisi: Itu Orang Depresi
Bandung
Bayi Perempuan Dibuang, 20 Keluarga Berebut Adopsi di Bandung Barat
Bayi Perempuan Dibuang, 20 Keluarga Berebut Adopsi di Bandung Barat
Bandung
Gara-gara Layang-layang Tersangkut, Perjalanan Whoosh Sempat Terhambat
Gara-gara Layang-layang Tersangkut, Perjalanan Whoosh Sempat Terhambat
Bandung
Imbas Layang-layang Nyangkut, Whoosh 'Berhenti' di Kopo Bandung, KCIC Imbau Ini
Imbas Layang-layang Nyangkut, Whoosh "Berhenti" di Kopo Bandung, KCIC Imbau Ini
Bandung
Masuk Sekolah 06.30 Berlaku 14 Juli 2025, Disdik Jabar Bolehkan Pemda Usulkan Jam Berbeda asal...
Masuk Sekolah 06.30 Berlaku 14 Juli 2025, Disdik Jabar Bolehkan Pemda Usulkan Jam Berbeda asal...
Bandung
Bayi Dibuang di Depan Pintu Rumah di Bandung Barat, Pelaku Ketuk Pintu, lalu Kabur
Bayi Dibuang di Depan Pintu Rumah di Bandung Barat, Pelaku Ketuk Pintu, lalu Kabur
Bandung
Usai Penertiban, Pemda Cirebon Tawarkan Lapak Gratis di Pasar Pasalaran
Usai Penertiban, Pemda Cirebon Tawarkan Lapak Gratis di Pasar Pasalaran
Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau