Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paul Pogba Ungkap Kondisinya Usai Jalani Operasi Pergelangan Kaki

Kompas.com - 08/01/2020, 18:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Instagram

KOMPAS.com - Gelandang Manchester United, Paul Pogba, mengunggah video kondisi dirinya seusai menjalani operasi pergelangan kaki.

Paul Pogba mengunggah video tersebut melalui akun Instagram pribadinya pada Selasa (7/1/2020) kemarin.

Dalam video tersebut, Pogba menjelaskan bahwa ia baru saja menjalani operasi pergelangan kaki.

"Teman-teman semua, saya mengunggah video ini di Instagram untuk memberi tahu kalian," ujar Pogba.

"Kalian bisa melihat bagian engkel kaki saya. Masih terasa sedikit sakit, tetapi saya baik-baik saja," katanya.

Baca juga: Klarifikasi Solskjaer soal Cedera Paul Pogba

Pilih idol K-Pop/aktor K-Drama favoritmu & dapatkan Samsung Galaxy Fit3!
Kompas.id
Pilih idol K-Pop/aktor K-Drama favoritmu & dapatkan Samsung Galaxy Fit3!

"Ketika terbangun (setelah operasi) saya langsung melihat kaki saya, tetapi saya tidak sadar apakah saya berada di Manchester, Paris, atau Guinea," kata Pogba yang terlihat masih terbaring di rumah sakit.

Kesuksesan operasi pergelangan kaki yang dijalani Pogba tentu sangat melegakan Manchester United.

Pogba menjalani operasi setelah absen dalam empat laga terakhir yang dilakoni Setan Merah, julukan Manchester United.

Baca juga: Cerita Avan, Anak Penjual Es di Ponorogo yang Rumahnya Penuh Piala, Mengaku Tak Pernah Dapat Beasiswa Pemda

Pogba sempat kembali bermain ketika Manchester United ditundukkan Watford dengan skor 0-2 dalam lanjutan pekan ke-18 Liga Inggris, akhir Desember lalu.

Pemain asal Perancis itu kemudian bermain 45 menit ketika Manchester United menang 4-1 atas Newcastle United pada pekan selanjutnya.

Namun, setelah itu, Pogba kembali absen membela Setan Merah dalam empat pertandingan berikutnya.

Sebelumnya, Pogba juga telah absen selama tiga bulan akibat dibekap cedera serta mengalami sakit.

Baca juga: Incar Ashley Young, Inter Milan Negosiasi dengan Man United

Kondisi tersebut membuat jumlah pertandingan yang dimainkan gelandang 26 tahun itu sangat minim.

Musim ini, Pogba baru mencatatkan delapan penampilan bersama Manchester United di semua kompetisi.

Tanpa Pogba, tim besutan Ole Gunnar Solskjaer gagal tampil konsisten di Liga Inggris.

Baca juga: Cek Status NIK KTP untuk Bansos 2025, Apakah Nama Kamu Masih Terdaftar?

Hingga pekan ke-21, Manchester United masih tertahan di peringkat lima klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 31 poin.

Paul Pogba sendiri diperkirakan bakal absen hingga empat pekan seusai menjalani operasi pergelangan kaki.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Terkini Lainnya
Rafael Struick Berpeluang Bersinar di Dewa United, Menit Bermain demi Garuda
Rafael Struick Berpeluang Bersinar di Dewa United, Menit Bermain demi Garuda
Timnas Indonesia
Transformasi Ousmane Dembele di Bawah Enrique Kejutkan Michel Salgado
Transformasi Ousmane Dembele di Bawah Enrique Kejutkan Michel Salgado
Liga Champions
Sporting CP Tak Ingin Didikte Pemain, Viktor Gyokeres Diganjar Denda
Sporting CP Tak Ingin Didikte Pemain, Viktor Gyokeres Diganjar Denda
Liga Inggris
Dilema Xabi Alonso dan Real Madrid, Pilih Mbappe atau Vinicius?
Dilema Xabi Alonso dan Real Madrid, Pilih Mbappe atau Vinicius?
Liga Spanyol
Final Piala Presiden: Jadwal dan Statistik Oxford United Vs Port FC
Final Piala Presiden: Jadwal dan Statistik Oxford United Vs Port FC
Liga Indonesia
Cedera di Sachsenring, Maverick Vinales Terpaksa Menepi 2 Balapan
Cedera di Sachsenring, Maverick Vinales Terpaksa Menepi 2 Balapan
Motogp
Iga Swiatek Juara Wimbledon 2025 Secara Dominan
Iga Swiatek Juara Wimbledon 2025 Secara Dominan
Sports
Transfer Yann Sommer ke Galatasaray Macet, Satu Hambatan Jadi Penghalang
Transfer Yann Sommer ke Galatasaray Macet, Satu Hambatan Jadi Penghalang
Liga Italia
Tak Lekang oleh Waktu, Santi Cazorla Bakal Main di LALIGA pada Usia 40 Tahun
Tak Lekang oleh Waktu, Santi Cazorla Bakal Main di LALIGA pada Usia 40 Tahun
Liga Spanyol
Alasan Andre Onana Absen di Tur Pramusim Manchester United
Alasan Andre Onana Absen di Tur Pramusim Manchester United
Liga Inggris
Timnas Malaysia Siap Hadapi Tekanan Suporter di ASEAN U23 Championship
Timnas Malaysia Siap Hadapi Tekanan Suporter di ASEAN U23 Championship
Timnas Indonesia
Stefano Pioli Resmi Kembali ke Serie A, Menjadi Pelatih Fiorentina
Stefano Pioli Resmi Kembali ke Serie A, Menjadi Pelatih Fiorentina
Liga Italia
Rafael Struick ke Dewa United: Pendekatan Khusus Pelatih, Kontrak 3 Tahun
Rafael Struick ke Dewa United: Pendekatan Khusus Pelatih, Kontrak 3 Tahun
Liga Indonesia
Riekerink Puas Usai Dewa United Sabet Peringkat Ketiga Piala Presiden 2025
Riekerink Puas Usai Dewa United Sabet Peringkat Ketiga Piala Presiden 2025
Liga Indonesia
Erick Thohir Bangun Sepak Bola Putri Secara Bertahap, Mulai dari U16 hingga Liga Profesional
Erick Thohir Bangun Sepak Bola Putri Secara Bertahap, Mulai dari U16 hingga Liga Profesional
Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau