Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

TC Timnas U16 Berakhir, Bima Sakti Punya Pesan

Kompas.com - 29/02/2020, 07:03 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Pelatih timnas nasional U16 Indonesia, Bima Sakti, mempunyai pesan kepada anak asuhnya setelah mengikuti pemusatan latihan (TC).

Timnas U16 Indonesia baru mengakhiri pemusatan latihan (TC) di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Mereka menutupnya dengan mengadakan laga uji coba melawan PSS Sleman U16.

Baca juga: Media Asing Soroti Partisipasi Timnas Indonesia pada Piala Dunia U20 2021

Hasilnya, pasukan Bima Sakti itu bermain imbang 1-1 dengan PSS U16 di Lapangan Sepak Bola Universitas Islam Indonesia, Sleman, DIY, Jumat (28/2/2020).

Menurut Bima, timnya sudah mengalami perkembangan yang banyak selama pemusatan latihan.

“Selama pemusatan latihan dan dua kali uji coba, tim kami mengalami perkembangan dan progres yang banyak,” ucap Bima, dilansir dari laman resmi PSSI.

“Di antaranya adalah pemahaman taktik saat build up menyerang pertahanan lawan. Jadi mereka sudah bereaksi dengan cepat terhadap serangan lawan,” kata Bima.

Mengenai pertahanan, Bima juga menilai timnya sudah melakukannya dengan baik.

“Lalu mengenai pertahanan dan juga transisinya sudah semakin baik,” tutur dia.

Namun, Bima masih menyisakan catatan selama pemusatan latihan.

“Catatannya, mereka harus tetap jaga kondisi, saat libur TC dan kembali ke klub masing-masing. Fisik juga memang harus lebih kita genjot kembali nantinya,” kata Bima.

Baca juga: Pesan Khusus Shin Tae-yong kepada Bek Persebaya usai TC Timnas Indonesia

Pemusatan latihan akan terus dilakukan timnas U16 secara berkala.

Hal ini sudah mereka mulai dari bulan Januari, hingga nanti turnamen berlangsung.

Adapun pada TC yang baru saja berakhir di DIY, total ada 25 pemain ikut bergabung.

Timnas U16 akan kembali menjalani pemusatan kembali di Bekasi, 9 Maret mendatang.

PSSI menargetkan timnas U16 meraih juara Piala AFF U16 dan menembus babak perempat final Piala Asia U16 2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com