Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Garuda Select Ini Kembali Merumput Setelah Absen Lama

Kompas.com - 29/02/2020, 07:30 WIB
Alsadad Rudi,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain Garuda Select, Andre Oktaviansyah, akhirnya merasakan lagi turun di lapangan dan bermain dalam sebuah pertandingan sepak bola.

Andre bermain dalam sebuah pertandingan internal yang diadakan tim Garuda Select di pusat pelatihan di Birmingham, Inggris, Jumat (28/2/2020) kemarin.

Dikutip dari informasi di laman Instagram Programgarudaselect, ini merupakan pertandingan pertama Andre pasca dibekap cedera panjang hampir setahun terakhir.

Pada pertandingan internal tersebut, Andre memperkuat tim putih yang berhadapan dengan tim merah.

Andre bermain penuh pada pertandingan dalam format 2x40 menit tersebut.

Baca juga: Upaya Tim Ahli Garuda Select Agar Andre Oktaviansyah Bisa Kembali Tampil

"Pertama, saya senang banget bisa balik lagi main sama teman-teman. Saya juga beruntung Coach Des dan Coach Dennis mengadakan pertandingan 11 lawan 11. Saya bisa main bareng teman-teman," kata Andre dalam cuplikan video yang diunggah di akun Instagram Programgarudaselect.

"Kondisi saya saat ini 100 persen fit untuk bermain. Saya berharap bisa bermain di pertandingan berikutnya," ucap Andre.

Andre adalah gelandang timnas U16 Indonesia saat menjuarai Piala AFF U16 dan menembus perempat final Piala Asia U16 tahun 2018 silam.

Pada Januari 2019, Andre berangkat ke Inggris untuk ikut serta dalam program Garuda Select tahap pertama.

Pada Mei 2019, ia mengalami cedera saat turun dalam sebuah pertandinganmelawan salah satu tim Inggris.

Program Garuda Select tahap pertama rampung pada akhir Mei 2019. Andre pulang ke Tanah Air dalam kondisi cedera.

Pada Oktober 2019, ia sempat mengikuti seleksi timnas U19. Namun, ia gagal lolos karena kondisinya dinilai belum fit.

Baca juga: Si Kobra Andre Oktaviansyah Mulai Kembali Berlatih di Lapangan

Pada Desember 2019, Andre bersama dengan empat rekannya eks Garuda Select I diikutkan kembali dalam program tahap kedua.

Akan tetapi, selama hampir dua bulan mengikuti program Garuda Select II, Andre tidak sama sekali berlatih di lapangan.

Ia lebih banyak menghabiskan waktu di pusat kebugaran untuk menjalani latihan penyembuhan cedera.

Andre mulai berlatih kembali bersama rekan-rekannya di lapangan pada awal Februari.

Namun, ia belum diperbolehkan turun di pertandingan untuk menghindari benturan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com