Cetak 2 Gol ke Gawang Duesseldorf, Lewandowski Pimpin Top Skor Eropa

Kompas.com - 31/05/2020, 11:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, berhasil memimpin daftar top skor lima liga teratas Eropa setelah membukukan dwigol ke gawang Fortuna Duesseldorf, Sabtu (30/5/2020).

Saat ini, Lewandowski telah mengoleksi 29 gol dalam ajang Bundesliga dan sukses menyalip Ciro Immobile, yang tampil di Serie A, kasta tertinggi Liga Italia.

Adapun Immobile masih tertahan dengan raihan 27 gol menyusul belum dimulainya kembali Serie A.

Kabar terbaru mengatakan bahwa kompetisi teratas Liga Italia itu baru akan bergulir pada 20 Juni 2020.

Immobile harus bersabar hingga tanggal tersebut untuk kembali bersaing dalam perlombaan menuju mahkota top scorer Eropa musim 2019-2020.

Baca juga: Hadiah dari Istri Menanti Immobile jika Dirinya Raih Gelar Scudetto dan Top Skor Serie A

Sementara itu, peringkat ketiga daftar top skor Eropa dihuni oleh bomber RB Leipzig, Timo Werner.

Pesaing Lewandowski dalam daftar pencetak gol terbanyak Liga Jerman itu telah mengoleksi 24 gol dari 28 penampilan.

Dia juga memiliki peluang besar untuk menggeser Immobile. Sebab, Werner masih akan melakoni empat laga sebelum Serie A kembali bergulir.

Gol ke-24 Werner tercipta setelah dirinya berhasil membukukan hattrick atau tiga gol ke gawang Mainz 05, Minggu (24/5/2020).

Torehan hattrick itu sekaligus menjauhi koleksi gol Cristiano Ronaldo, pemain bintang milik Juventus yang saat ini bertengger di peringkat keempat.

Senasib dengan Immobile, Ronaldo harus menunggu hingga Liga Italia kembali bergulir untuk menambah pundi-pundi golnya.

Sebelum kompetisi ditangguhkan karena wabah virus corona, Ronaldo mengoleksi 21 gol dari 22 penampilan.

Baca juga: Amarah Cristiano Ronaldo Jadi Pembelajaran bagi Pemain Muda Brasil Ini

Dua peringkat di bawah Ronaldo diisi dua nama bintang, Lionel Messi (Barcelona) dan Jamie Vardy (Leicester City), yang sama-sama mengoleksi 19 gol.

Namun, torehan itu Messi raih dalam jumlah laga yang lebih sedikit, 22 pertandingan.

Adapun Vardy yang berstatus sebagai pemimpin daftar top skor Liga Inggris menorehkan 19 gol dalam 26 penampilan.

Baca juga: Tak Perlu Ada Perdebatan Messi Vs Ronaldo, La Pulga yang Terbaik

Berikut 10 besar pencetak gol terbanyak lima liga top Eropa musim 2019-2020:

1. Robert Lewandowski (Bayern Muenchen/Jerman) - 29
2. Ciro Immobile (Lazio/Italia) - 27
3. Timo Werner (RB Leipzig/Jerman) - 24
4. Cristiano Ronaldo (Juventus/Italia) - 21
5. Lionel Messi (Barcelona/Spanyol) - 19
5. Jamie Vardy (Leicester City/Inggris) - 19
7. Kylian Mbappe (PSG/Perancis) - 18
7. Wissam Ben Yedder (AS Monaco/Perancis) - 18
9. Romelu Lukaku (Inter Milan/Italia) - 17
9. Pierre-Emerick Aubameyang (Arsenal/Inggris) - 17

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com