Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timo Werner Ungkap Alasan Pilih Chelsea ketimbang Liverpool

Kompas.com - 17/09/2020, 12:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang asal Jerman, Timo Werner, mengungkapkan alasan lebih memilih Chelsea ketimbang Liverpool.

Sebelum resmi berlabuh ke Chelsea, Werner sempat dikaitkan dengan Liverpool selaku juara Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris musim lalu.

Kala itu, Werner yang masih bermain di RB Leipzig, bahkan mengatakan bahwa dirinya merasa cocok dengan permainan Liverpool.

"Ada rumor dari Liverpool. Saya bangga mendengar hal itu. Liverpool punya pelatih terbaik di dunia. Saya merasa ada banyak faktor yang membuat karakter saya cocok dengan Liverpool," kata Werner, dikutip dari Sky Sports, 23 Februari 2020.

Baca juga: Baru Satu Laga, Werner Sudah Ungkap Perbedaan Liga Inggris dan Liga Jerman

Pernyataan Werner tersebut langsung membuat rumor kedekatan dengan Liverpool semakin panas.

Namun, beberapa bulan kemudiaan, dia justru merapat ke sesama klub peserta Liga Inggris, Chelsea.

Pada Juli 2020, Werner menandatangani kontrak berdurasi lima tahun bersama klub berjuluk The Blues itu.

Dia dikontrak dengan nilai transfer 47 juta pounds (sekitar Rp 903 miliar).

Baca juga: Hakim Ziyech dan Timo Werner adalah Bukti Komitmen Roman Abramovich

Saat ini, Werner sudah mencatatkan satu pertandingan di Liga Inggris bersama Chelsea.

Dia melakoni debut ketika Chelsea mengalahkan Brighton & Hove Albion pada pekan perdana Premier League 2020-2021 di Stadion Amex, Selasa (15/9/2020).

Seusai laga tersebut, Werner pun mengungkapkan alasan lebih memilih Chelsea ketimbang Liverpool.

Dia mengaku tertarik dengan gaya bermain Chelsea di bawah asuhan Frank Lampard.

Selain itu, Werner merasa diyakinkan dengan keseriusan Chelsea. Dia tidak memperoleh hal tersebut daru klub-klub lain.

Baca juga: Timo Werner Bicara Misi Frank Lampard Bawa Chelsea Jadi Pesaing Man City dan Liverpool

"Ketika saya memutuskan untuk meninggalkan Leipzig, saya berbicara dengan beberapa klub berbeda, termasuk Chelsea," ujar Werner, dikutip dari BBC.

"Tentu saja ada beberapa klub lain seperti Liverpool. Mereka mmiliki tim yang hebat dan juga mungkin saya akan cocok dengan tim lain."

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Liga Italia
Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Liga Inggris
Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com