Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Dunia 2022: Kontroversi Gol Kedua Jepang, Alasan Sah yang Buat Jerman Gugur

Kompas.com - 02/12/2022, 06:41 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gol kedua Jepang dalam pertandingan melawan Spanyol pada laga terakhir Grup E Piala Dunia 2022 menimbulkan kontroversi. 

Duel Jepang vs Spanyol di Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadion Internasional Khalifa, Ar-Rayyan, Qatar, Jumat (2/12/2022) dini hari WIB, tuntas dengan skor 2-1. 

Gol-gol Jepang dibukukan oleh Ritsu Doan pada menit ke-48 dan Ao Tanaka (51'). Sementara itu, satu gol Spanyol tercipta berkat sundulan Alvaro Morata (11'). 

Akan tetapi, gol kedua Jepang yang membuat Spanyol kalah menghadirkan kontroversi. 

Baca juga: Hasil Piala Dunia 2022: Jepang-Spanyol ke 16 Besar, Jerman dan Belgia Tersingkir

Dalam prosesnya, gol kedua Jepang tercipta dari umpan silang Ritsu Doan ke dalam kotak penalti. Kaoru Mitoma lalu menyambarnya dan dituntaskan oleh Ao Tanaka.

Wasit sempat memeriksa VAR (Video Assistant Referee) karena ada indikasi bola sudah keluar atau melewati garis sebelum disambut Kaoru Mitoma.  

Meski demikian, VAR memutuskan gol Tanaka sah. FIFA menjelaskan bahwa gol tersebut sah karena bola belum sepenuhnya melewati garis putih. 

"Gol kedua Jepang harus dicek oleh VAR, tetapi Mitoma melakukan umpan silang yang cukup untuk Tanaka sebelum seluruh bola melewati garis," tulis pernyataan FIFA.

Baca juga: Gugur Cepat di Piala Dunia 2022, Bencana dan Pahit bagi Jerman

Gol tersebut tak hanya membuat Spanyol kalah, tetapi juga menyingkirkan Jerman dari Piala Dunia 2022. 

Sementara itu, Jepang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 sebagai juara grup usai memuncaki klasemen akhir Grup E dengan raihan enam poin. 

Mereka mengungguli Spanyol (4 poin) yang berada di peringkat kedua dan melaju ke 16 besar sebagai runner-up. 

Adapun Jerman dan Kosta Rika yang berurutan menghuni posisi ketiga dan keempat Grup E tersingkir dari Piala Dunia 2022. 

Jerman sejatinya memiliki jumlah poin yang sama dengan Spanyol, tetapi mereka gagal melangkah ke fase gugur karena kalah selisih gol. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com