Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Sambal Mangga Muda, Cocok Disajikan Bersama Ikan Bakar

Kompas.com - 11/06/2022, 11:06 WIB
Krisda Tiofani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Selain asinan, ada juga olahan mangga lainnya yang bercita rasa asam dan pedas, yakni sambal mangga muda.

Cara membuat sambal mangga muda tidak sulit. Kamu hanya membutuhkan dua langkah sederhana saja untuk menyajikan sambal yang menyegarkan ini.

Sambal mangga muda cocok disajikan dengan banyak makanan, mulai dari bebek goreng hingga ikan bakar.

Simak resep sambal mangga muda dari buku "Health Secret of Mango" (2013) oleh Pangkalan Ide terbitan Elex Media Komputindo berikut ini.

Baca juga:

Resep sambal mangga muda

Bahan:

  • 3 buah cabai lombok merah
  • 1 piring kecil mangga muda
  • Petis udang secukupnya
  • 1 potong terasi bakar
  • Garam secukupnya

Cara membuat sambal mangga muda

1. Iris tipis dan memanjang mangga muda, campur dan remas dengan sedikit garam hingga berair. Tiriskan.

2. Ulek cabai lombok merah, terasi, dan garam. Masukkan petis udang dan ulek lagi. Masukkan mangga muda. Aduk sampai rata. Sajikan.

Baca juga:

Buku "Health Secret of Mango" (2013) oleh Pangkalan Ide terbitan Elex Media Komputindo tersedia online di Gramedia.com.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com