Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tips Membuat Kue Gemblong, Adonan Gula Terbalut Sempurna

Kompas.com - 15/09/2023, 07:04 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com - Kue gemblong merupakan kue tradisional yang terbuat dari tepung ketan, tepung sagu, kelapa parut, dan gula merah.

Bentuk kue gemblong bulat lonjong rasanya manis legit dari lapisan gula yang menyelimuti seluruh permukaannya.

Lapisan gula ini disebut besta yang terbuat dari campuran gula merah, gula pasir, dan air kemudian direbus sampai berambut agar nanti lapisan mengering dan mengeras tidak basah.

Simak tips membuat kue gemblong dengan adonan gula terbalut sempurna, dikutip dari majalah "Saji / ED 485 2021" (2021) karya Saji terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga:

1. Gunakan tepung sagu

Tepung sagu perlu ditambahkan ke dalam adonan agar kue gemblong tetap bertekstur lembut ketika dingin.

2. Masukkan santan perlahan

Santan perlu dituang sedikit demi sedikit agar adonan tidak menggumpal dan mengakibatkan adonan jadi bergerindil (tidak licin).

3. Goreng adonan di api sedang

Goreng adonan kue gemblong di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang agar gemblong langsung menyoklat dan tidak meletus.

Baca juga: Kecelakaan Mobil, Striker Liverpool Diogo Jota Meninggal Dunia

4. Besta 

Lapisan gula dibuat dari campuran gula merah, gula putih, dan air yang direbus dalam waktu lama, bukan gula yang dibuat karamel.

5. Lapisan gula berambut

Lapisan gula dibuat sampai tampak berambut (saat diangkat terlihat seperti berambut) agar hasil akhirnya pada kue gemblong gula menjadi kering dan mengeras.

Sebaliknya, jika gula belum tampak berambut dan kue gemblong dimasukkan ke dalam larutan gula, maka kue gemblong akan basah.

Baca juga: Bahlil Marah ke Dirjen dan Dirut PLN di DPR: Kurang Ajar Kalian, Habis Ini Ketemu Saya

Sementara jika gula berkaramel justru akan sulit dilakukan pengadukan saat kue gemblong dimasukkan ke dalam larutan gula.

6. Kecilkan api saat larutan berambut

Setelah gula berambut, api harus segera dikecilkan agar tidak lekas gosong.

Setelah itu masukkan kue gemblong dan diaduk terus sampai benar-benar terbalut larutan gula dan mengering.

Majalah "Saji / ED 485 2021" (2021) karya Saji terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli online di Gramedia.com.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Terkini Lainnya
Cara Mengolah Sambiloto untuk Sariawan, Bisa Jadi Obat Kumur
Cara Mengolah Sambiloto untuk Sariawan, Bisa Jadi Obat Kumur
Tips Kuliner
Perusahaan Makanan Kemasan Del Monte Indonesia Tetap Beroperasi
Perusahaan Makanan Kemasan Del Monte Indonesia Tetap Beroperasi
Food News
Resep Sup Iga Sapi Empuk, Hidangan Berkuah Hangat untuk Cuaca Dingin
Resep Sup Iga Sapi Empuk, Hidangan Berkuah Hangat untuk Cuaca Dingin
Resep
6 Makanan Daerah di PRJ 2025 yang Gugah Selera, Bukan Hanya Kerak Telor
6 Makanan Daerah di PRJ 2025 yang Gugah Selera, Bukan Hanya Kerak Telor
Food News
Cara Mengolah Daun Jambu Biji untuk Diare, Pakai 2 Bahan
Cara Mengolah Daun Jambu Biji untuk Diare, Pakai 2 Bahan
Tips Kuliner
5 Cara Minum Madu untuk Redakan Sakit Tenggorokan dari Dokter
5 Cara Minum Madu untuk Redakan Sakit Tenggorokan dari Dokter
Tips Kuliner
Cara Mengolah Kunyit untuk Redakan Demam, Tidak Perlu Direbus
Cara Mengolah Kunyit untuk Redakan Demam, Tidak Perlu Direbus
Tips Kuliner
7 Cara Membuat Minuman Herbal untuk Asam Urat, Lengkap dengan Referensi Ahli
7 Cara Membuat Minuman Herbal untuk Asam Urat, Lengkap dengan Referensi Ahli
Tips Kuliner
Del Monte Ajukan Bangkrut, Apa Saja Produknya di Indonesia?
Del Monte Ajukan Bangkrut, Apa Saja Produknya di Indonesia?
Food News
Cara Mengolah Kencur untuk Obat Masuk Angin, Kunyah dengan Garam
Cara Mengolah Kencur untuk Obat Masuk Angin, Kunyah dengan Garam
Tips Kuliner
Resep Wedang Uwuh, Minuman Khas Yogyakarta yang Cocok untuk Menghangatkan Tubuh
Resep Wedang Uwuh, Minuman Khas Yogyakarta yang Cocok untuk Menghangatkan Tubuh
Resep
Cara Mengolah Jahe Merah untuk Obat Batuk, Hangatkan Tenggorokan
Cara Mengolah Jahe Merah untuk Obat Batuk, Hangatkan Tenggorokan
Tips Kuliner
9 Kuliner di Pasar Ngasem Jogja, Surga Jajanan Legendaris Dekat Keraton
9 Kuliner di Pasar Ngasem Jogja, Surga Jajanan Legendaris Dekat Keraton
Panduan Kuliner Yogyakarta
Kuliner Khas yang Disajikan Setelah Acara Pacu Jalur, Apa Saja?
Kuliner Khas yang Disajikan Setelah Acara Pacu Jalur, Apa Saja?
Food News
3 Resep Herbal Seledri untuk Turunkan Asam Urat, Pakai Daun dan Batang
3 Resep Herbal Seledri untuk Turunkan Asam Urat, Pakai Daun dan Batang
Resep
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tidak Jadi Loncat ke Laut, Supardi Selamat dari Tenggelamnya KMP Tunu Pratama Jaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau