Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Manfaat Lemon, Bantu Diet Menurunkan Berat Badan dan Kesehatan Kulit

Kompas.com - 07/09/2022, 18:01 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

Daftar Isi
Tutup

KOMPAS.com - Lemon adalah salah satu buah yang banyak mengandung vitamin C, antioksidan flavonoid, asam sitrat, dan serat.

Nutrisi yang terkandung dalam lemon ini potensial untuk meningkatkan kesehatan sampai mencegah beberapa penyakit berbahaya.

Simak beberapa manfaat lemon untuk kesehatan yang sayang dilewatkan berikut.

Baca juga: Mitos atau Fakta, Apakah Lemon Bisa Menurunkan Kolesterol?


Manfaat lemon

Manfaat lemon potensial untuk menjaga berat badan ideal, menunjang kesehatan jantung, pencernaan, sampai kulit wajah. Berikut beberapa di antaranya:

  • Menjaga kesehatan pencernaan

Dilansir dari WebMD, lemon banyak mengandung serat makanan. Untuk diketahui, serat terutama jenis serat larut dapat membantu menjaga kesehatan pencernaan.

Serat dapat membantu mengurangi sembelit dan sejumlah gangguan pencernaan. Perlu diingat, untuk meningkatkan asupan serat, upayakan untuk mengonsumsi air lemon bersama daging buah atau ampasnya.

Baca juga: Malaise: Penyebab, Tanda-tanda, dan Cara Menghadapinya

  • Diet menurunkan berat badan

Serat pektin dalam lemon ternyata bisa mengembang setelah dicerna. Dengan begitu, orang yang mengonsumsi buah ini bisa kenyang lebih lama.

Air lemon juga sering diklaim manjur untuk menurunkan berat badan. Namun, penelitian ini masih tahap awal dengan objek studi tikus dan belum diuji pada manusia.

Perlu diketahui, cairan seperti air lemon juga bisa membuat tubuh kenyang lebih lama. Dengan begitu, ada kemungkinan air lemon bisa membantu mencegah mengemil atau makan berlebihan biang berat badan naik.

Baca juga: 5 Manfaat Minum Air Lemon di Pagi Hari

  • Menunjang kesehatan jantung

Kandungan vitamin C dalam lemon relatif tinggi. Dilansir dari Healthline, satu buah ini mengandung sekitar 31 miligram vitamin C, atau bisa mencukupi 51 persen kebutuhan vitamin C per hari.

Sejumlah penelitian menunjukkan, makan buah dan sayur yang banyak mengandung vitamin C baik untuk menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke.

Selain itu, lemon juga memiliki senyawa hesperidin dan diosmin yang berguna untuk menurunkan kolesterol. Untuk diketahui, kolesterol tinggi juga termasuk penyebab utama penyakit jantung.

  • Mencegah batu ginjal

Batu ginjal adalah endapan berupa produk limbah yang mengkristal dan mengendap di ginjal.

Studi terbatas menunjukkan, asam sitrat yang terkandung dalam air lemon bisa membantu mencegah pembentukan batu ginjal. Caranya dengan meningkatkan volume dan kadar keasaman urine.

Baca juga: Pakai Lemon untuk Menghilangkan Jerawat, Bagaimana Baiknya?

  • Mencegah anemia

Lemon mengandung zat besi yang baik untuk mencegah anemia. Selain itu, buah ini juga tinggi vitamin C dan mengandung asam sitrat yang dapat membantu penyerapan zat besi.

Untuk mengoptimalkan penyerapan zat besi agar terhindari dari anemia, coba konsumsi lemon bersama makanan tinggi zat besi seperti daging, ayam, dan ikan.

  • Menjaga kesehatan kulit, termasuk wajah

Manfaat lemon juga baik untuk wajah dan kulit secara keseluruhan. Kandungan vitamin C dan antioksidan dalam buah ini bisa membantu pembentukan kolagen yang penting untuk menjaga kesehatan kulit.

Baca juga: Gaya Pidato Gibran di Hadapan TNI-Polri Peserta Pendidikan Lemhannas

Antioksidan dalam lemon juga bisa membantu menangkal efek buruk radikal bebas akibat paparan sinar matahari sampai polusi yang dapat merusak kulit.

Selain itu, khasiat lemon untuk wajah berjerawat bisa untuk melawan bakteri dan mencegah penumpukan sel kulit mati biang jerawat meradang.

Meskipun ada sederet potensi manfaat lemon untuk kesehatan, ada baiknya Anda tidak berlebihan mengonsumsi buah ini karena cenderung asam.

Baca juga: Air Perasan Lemon untuk Menurunkan Berat Badan, Mitos atau Fakta?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya
14 Juta Anak di Dunia Tak Pernah Divaksin, WHO Peringatkan Ancaman Wabah Global
14 Juta Anak di Dunia Tak Pernah Divaksin, WHO Peringatkan Ancaman Wabah Global
Health
Waspada Pneumonia, Dokter Imbau Vaksinasi untuk Turunkan Risiko Kematian
Waspada Pneumonia, Dokter Imbau Vaksinasi untuk Turunkan Risiko Kematian
Health
Suplemen Herbal Tak Selalu Aman, Dokter Temukan Kasus Kerusakan Hati Akibat Kunyit
Suplemen Herbal Tak Selalu Aman, Dokter Temukan Kasus Kerusakan Hati Akibat Kunyit
Health
Lari Bisa Jadi Bumerang Jika Abaikan Sinyal Tubuh, Ini Gejala yang Harus Diwaspadai
Lari Bisa Jadi Bumerang Jika Abaikan Sinyal Tubuh, Ini Gejala yang Harus Diwaspadai
Health
Pentingnya Deteksi Dini Penyakit Jantung pada Pelari Muda, Ini Penjelasan Dokter
Pentingnya Deteksi Dini Penyakit Jantung pada Pelari Muda, Ini Penjelasan Dokter
Health
Cek Jantung Dulu Sebelum Lari Jauh, Ini Tes yang Disarankan Dokter...
Cek Jantung Dulu Sebelum Lari Jauh, Ini Tes yang Disarankan Dokter...
Health
Tidak Semua Serangan Jantung Saat Lari Disebabkan Pembuluh Tersumbat, Ini Kata Dokter
Tidak Semua Serangan Jantung Saat Lari Disebabkan Pembuluh Tersumbat, Ini Kata Dokter
Health
Waspadai Serangan Jantung Mendadak Saat Olahraga Lari, Ini Kata Dokter...
Waspadai Serangan Jantung Mendadak Saat Olahraga Lari, Ini Kata Dokter...
Health
Dokter Ingatkan Pola Makan Anak Tak Cukup Hanya Karbohidrat, Perlu Gizi Seimbang
Dokter Ingatkan Pola Makan Anak Tak Cukup Hanya Karbohidrat, Perlu Gizi Seimbang
Health
Sejumlah Penelitian Tegaskan Tak Ada Migrasi BPA dari Galon Polikarbonat ke Air Minum
Sejumlah Penelitian Tegaskan Tak Ada Migrasi BPA dari Galon Polikarbonat ke Air Minum
Health
Konsumsi Suplemen Kunyit Setiap Hari, Perempuan di AS Nyaris Alami Gagal Hati
Konsumsi Suplemen Kunyit Setiap Hari, Perempuan di AS Nyaris Alami Gagal Hati
Health
Vitamin C Mudah Rusak, Ini Cara Memilih Sumber Terbaiknya
Vitamin C Mudah Rusak, Ini Cara Memilih Sumber Terbaiknya
Health
Aman atau Tidak Penuhi Vitamin C Hanya dari Suplemen? Ini Kata Ahli Gizi
Aman atau Tidak Penuhi Vitamin C Hanya dari Suplemen? Ini Kata Ahli Gizi
Health
Perhatikan Dosis, Konsumsi Vitamin C Berlebih Bisa Picu Batu Ginjal
Perhatikan Dosis, Konsumsi Vitamin C Berlebih Bisa Picu Batu Ginjal
Health
Warga Arizona Meninggal Akibat Wabah Pes, Diduga Terkait Kematian Massal Anjing Padang Rumput
Warga Arizona Meninggal Akibat Wabah Pes, Diduga Terkait Kematian Massal Anjing Padang Rumput
Health
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau