Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita Bahagia Yuanita Christiani, dari Pernikahan hingga Kehamilan

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Tri Susanto Setiawan
Yuanita Christiani dan Indra Wiguna dalam konferensi pers pernikhan mereka di Ayana MidPlaza Jakarta, Thamrin, Sabtu (16/3/2019).
Penulis: Raisya Tamimi
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Yuanita Christiani menggelar upacara dan resepsi pernikahan dengan Indra Wiguna di kapal pesiar mewah Dream Cruise pada (7/3/2019).

Berikut cerita pernikahan hingga umumkan anak pertama Yuanita Christiani dengan Indra Wiguna Tjipto.

1. Berikan ujian kepada Indra Wiguna

Selama masa pendekatannya dengan Indra, Yuanita mengakui ada beberapa pria lain yang mencoba mendekatinya. Namun, menurut Yuanita, Indra-lah yang paling gigih.

"Sekalian aku uji, ini orang kuat apa enggak. Tapi satu per satu berguguran. Dia paling menonjol. Kegigihan, kesabaran, dan pembuktian dia itu yang bikin aku enggak meragukan keseriusan dia," kata Yuanita.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kegigihan dan kesabaran Indra yang membuat Yuanita luluh dan menjatuhkan pilihannya kepada Indra sebagai pendamping seumur hidup.

"Lebih ke karakter. Kan, aku, aku enggak sabaran. Pokoknya Indra itu satu-satunya orang yang tahu meng-handle aku. Keluarga aku saja kesulitan. Aku sama dia tuh bisa dengar, aku klik saja," kata dia.

Baca juga: Yuanita Christiani Ucap Janji Pernikahan Diiringi Derai Air Mata

2. Gelar pernikahan di Kapal Pesiar

Yuanita dan Indra memutuskan untuk melakukan pemberkatan pernikahan di ruang Palm Court kapal pesiar Dream Cruise, Singapura, pada 7 Maret 2019 lalu.

Meskipun sangat ingin memenuhi prosesi pernikahan yang diidamkan, Yuanita menyadari bahwa tidak mudah menggelar pernikahan di kapal pesiar mewah tersebut.

Wedding organizer pernikahan tersebut, tim Bridestory sempat mengalami kendala jadwal.

"Komunikasi di Cruise agak kesulitan. Tunggu itu (kapal) berlabuh ke tepi dulu, baru deh bisa komunikasinya," ujar Yuanita dalam wawancara di Ayana MidPlaza Jakarta, Thamrin, Sabtu (16/3/2019).

Pasangan tersebut harus menunggu selama tiga pekan untuk kepastian bisa atau tidaknya kapal tersebut digunakan untuk pernikahan mereka.

3. Merindukan Anak

Setelah menikah, Yuanita ingin segera memiliki anak karena ingin menghadirkan seorang cucu di tengah keluarga mereka.

Yuanita mengaku sangat suka anak-anak kecil. Sehingga setelah menikah, ia tidak menunda untuk memiliki momongan.

Hal itu diungkapkan Yuanita dalam sebuah video berjudul "BEAUTIFUL IN HIS TIME" di kanal Youtube Yuanita Christiani, yang dikutip Kompas.com, Sabtu (26/10/2019).

"Terus suatu malam aku berdoa, aku bilang Tuhan tahun aku pengin punya anak, aku minta izinkan aku ngebahagiain orangtua aku dengan ngasih cucu," kata Yuanita dengan suara bergetar.

Bukan hanya dia, Yuanita dan Indra terus berusaha agar dapat memiliki anak sehingga pernah merasa tertekan setelah tiga bulan awal pernikahan mendapatkan hasil yang tidak sesuai harapan.

"Aku jadi kayak obsesi, sampai di satu titik Indra merasa tertekan, 'kok kayaknya kamu jadi obsesi banget, aku jadi enggak rileks terus jadi kayak robot'," tutur Yuanita.

Baca juga: Dengan Suara Bergetar, Yuanita Christiani Ungkap Keinginan Beri Cucu untuk Orangtua

4. Kado terindah

Pada akhirnya, usaha dan doa pasangan tersebut terkabul pada pertengahan Juli, setelah membeli dua jenis alat tes kehamilan.

"Aku keluar (dan bilang) 'sayang ini kayaknya positif deh'. Dia cuma bilang 'bagus dong'. Pas aku tes yang digital keluar yes. Wah kita langsung pelukan, aku senang banget," sambung Yuanita.

Kabar bahagia itu muncul sehari sebelum hari ulang tahun ayah Yuanita setelah mengungkapkan keinginan dan usaha beri cucu kepada orangtuanya.

"Dan luar biasanya itu adalah h-1 sebelum Papaku ulang tahun. Benar-benar Tuhan ngejawab doa kita berdua dan itu kado buat Papa aku di ulang tahun dia," ucap Yuanita.

Baca juga: Momen Lucu Saat Pernikahan Yuanita Christiani

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi