Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Deretan Musisi Asing Ini Kenalkan Budaya dan Keindahan Indonesia pada Dunia

Baca di App
Lihat Foto
IST
Coldplay
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Memiliki lebih dari seribu kelompok suku, sebagai negara, Indonesia sudah pasti kaya akan budaya, bahasa dan kearifan lokal.

Keragaman corak yang dimiliki Indonesia tak jarang membuat bangsa asing tertarik. Salah satu kekayaan budaya yang terkenal dari tanah air adalah batik.

Belakangan, banyak musisi dan selebriti asal Korea Selatan kedapatan mengenakan batik. Sebut saja, V dan Suga BTS, Sehun dan Kai EXO, serta Tiffany dari SNSD.

Terbaru, rapper asal Korea Selatan, Jessica Hyun ju Ho menggunakan wayang golek sebagai properti dalam video musik terbarunya bertajuk “Drip”.

Baca juga: Wow, Ada Wayang Golek di Video Klip Terbaru Rapper Korea Selatan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Namun, jauh sebelum para musisi Korea Selatan, musisi kenamaan dunia sudah memperkenalkan budaya dan kearifan lokal Indonesia pada dunia. Siapa saja mereka? Berikut di antaranya.

1. Carlos Santana

Gitaris handal asal Amerika Latin ini tampak bangga mengenakan kemeja batik dalam video musik berjudul “Into The Night”.

Berkolaborasi dengan vokalis Nickleback, Chad Kroeger, Santana terlihat mengenakan kemeja batik lengan panjang berwarna hijau.

Kabarnya, Santana memang pencinta batik. Oleh karenanya, jangan heran apabila melihat pria 62 tahun ini kerap mengenakan batik.

Baca juga: Berkat Batik, Desa Giriloyo Yogya Bangkit Pasca-gempa

2. MLTR

Berbeda dengan Santana, grup musik asal Denmark, Michael Leans To Rock (MLTR) memilih membuat video klip di Bali.

Video Musik dari “Someday’ ternyata menampilkan keindahan pantai Padang Padang sekaligus sekilas kehidupan masyarakat Bali.

Baca juga: Kodaline Puji Keindahan Alam Indonesia

3. Kodaline

Pada 2017, ada band Kodaline yang membuat gempar penggemarnya di Indonesia. Lantaran, mereka mengeluarkan video musik yang mengambil latar di tanah air.

Video klip “Ready to Change” mengambil latar sebuah pasar dan perkampungan di Jakarta.

Dalam video musik berdurasi 4,5 menit tersebut, tampak Kodaline berjalan menyusuri pasar dan kampung. Kemudian, tak canggung sesekali vokalis Kodaline, Steve Garrian berinteraksi dengan masyarakat yang dilaluinya.

4. Coldplay

Tak mau ketinggalan, Coldplay juga pernah menampilkan beberapa cuplik budaya Indonesia dalam video musik bertajuk “Amazing Day Global Short Film Project”.

Band asal Inggris ini memasukkan potongan video Tari Sama asal Aceh di detik 1:49, Tari Topeng Malangan dari Malang pada detik 1:57, dan perempuan mengenakan pakaian adat khas Bali di detik 3:49.

Diketahui, video Musik tersebut adalah sebuah proyek khusus yang dibuat Coldplay untuk para penggemarnya.

Baca juga: 5 Fakta Film Coldplay, A Head Full of Dreams

Jadi, Chris Martin Cs mengajak fansnya untuk mengirimkan video yang menampilkan kejadian apapun di sekitar mereka berdurasi 20 detik.

Kemudian, potongan video tersebut akan disatukan. Hasilnya video musik “Amazing Day Global Short Film Project”.

Sementara itu, dari dalam negeri juga banyak musisi yang memasukkan unsur budaya Indonesia dalam musik maupun video klip mereka. Salah satunya adalah penyanyi Agnez Mo.

Baca juga: Agnez Mo Kolaborasi dengan French Montana Luncurkan Diamonds

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi