Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

DAY6 Tutup Konser di Jakarta dengan My Day

Baca di App
Lihat Foto
Mecima Pro
DAY6 WORLD TOUR GRAVITY IN JAKARTA digelar di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Minggu (1/12/2019).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Boyband DAY6 telah menghibur para penggemarnya sejak konser dimulai pukul 19.00 WIB di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Minggu malam (1/12/2019).

Seharusnya setelah menyanyikan lagu "Freely" yang menjadi lagu ke-26, DAY6 kembali ke belakang panggung dan mengakhiri konsernya.

Namun para penggemar yang tak rela berpisah dengan lima personil naungan JYP Entertainment ini meneriakan 'encore' alias meminta DAY6 untuk menambah nyanyian lagi.

Baca juga: DAY6 Ajak Penonton Bergoyang Saat Nyanyikan Lagu So Cool

Tanpa berpikir panjang, semua personil DAY6 langsung diskusi bersama. Mereka akhirnya menentukan pilihan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Coba saya lihat, bagaimana menurut kalian? Saya pikir 'My Day'?" tanya gitaris Jae di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Minggu malam (1/12/2019).

Para penggemar pun menyetujuinya. Seketika, DAY6 mulai berjingkrak di atas panggung membawakan lagu yang berjudul sama dengan nama penggemarnya tersebut.

Baca juga: DAY6 Buka Konser Hari Kedua di Jakarta dengan Lagu Best Part

Tak hanya di atas panggung, para personel juga sampai turun mendekati penonton yang berada di kategori Blue.

Aksi spontan ini tentu menarik perhatian penggemar dan mereka berusaha mengejar para personel agar bisa berdekatan.

DAY6 membuka penampilannya di hari kedua konser mereka di Jakarta dengan lagu "Best Part".

Baca juga: My Day Indonesia Siapkan Fan Project untuk DAY6

Setelah lagu pertama, Sung Jin sebagai leader sekaligus vokalis, Jae (gitaris), Young K (bassist), Won Pil (keyboardis), dan Do Woon (drummer) langsung mengelindingkan lagu "Sing Me dan Wish".

Adapun kedatangan DAY6 yang keempat ke Indonesia ini menjadi rangkaian dari tur konser dunia mereka yang bertajuk Gravity.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi