Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Soleh Solihun Beri Ruang untuk Komika Pemula di Joyland Festival 2019

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/IRA GITA
Soleh Solihun saat ditemui di Balai Sarbini, Semanggi, Jakarta Selatan, Jumat (19/7/2019).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Komedian Soleh Solihun menjadi kurator komika yang akan tampil di Joyland Festival 2019.

Kepada awak media, Soleh Solihun mengaku tidak merasa kesulitan dalam menguratori setiap komika yang akan tampil.

Baca juga: Soleh Solihun dan Augie Fantinus Dalami Karakter Ateng dan Iskak Selama Satu Bulan

"Saya kan tetap wajib mempertunjukkan komika yang terkenal kayak Awwe dan Aci Resti," ucap Soleh saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (3/12/2019).

Meski begitu, dirinya tetap memberikan ruang terhadap komika yang belum terkenal, namun sebenarnya lucu.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Kan ini adalah festival yang memberi kesempatan pada banyak musisi yang kurang dikenal. Jadi untuk komikanya juga saya berusaha 50:50 lah gitu, antara yang terkenal dan yang kurang," kata Soleh.

Baca juga: Soleh Solihun: Orang yang Bikin Saya Jadi Penulis Itu Iwan Fals

Ia pun menyebutkan para komika pendatang baru yang diajaknya tampil di Joyland Festival.

"Jadi, ada Oki Rengga, mantan kiper PSMS, pesepakbola profesionallah dia, sebelum jadi komika. Biarpun olahragawan, tidak banyak yang tahu kalau dia orangnya lucu," ujar Soleh.

Ada juga Yusril yang pernah bermain dalam film Cek Toko Sebelah sebagai karyawan pria yang kemayu.

Baca juga: Reza Rahadian Cium Komika Kiky Saputri, Warganet Patah Hati Online

"Nah, orang mungkin kenalnya Yusril seperti itu. Padahal, dia normal dan enggak kemayu," kata Soleh.

Sementara komika perempuan ada Eka Kuota dan Nuny.

"Nuny itu sangat jarang ada orang yang kenal. Padahal materi dia lucu, karena sebenarnya sejak kecil sudah coba untuk dikaryakan menjadi TKW profesional sama mamanya yang pembantu," ucap Soleh.

Baca juga: Bangun dari Tidur Panjang, Joyland Festival Siap Menggebrak Kembali

Menurut Soleh, memperkenalkan banyak komika baru yang masih muda, sangatlah penting untuk meregenerasi pelaku di industri stand up comedy Indonesia.

Terlebih lagi, semua komika muda punya cerita keresahan masing-masing yang seru untuk disimak oleh khalayak ramai.

"Saya rasa mereka ini unik-unik ceritanya. Semua punya karakter masing-masing dan materinya jadi beragam, gitu. Kalau yang terkenal terus kan ya, nanti orang bosan. Kalau ada yang baru kan mungkin bisa kasih yang segar lah," kata Soleh Solihun.

Baca juga: Arswendo Atmowiloto Meninggal, Soleh Solihun: Indonesia Kehilangan Budayawan Besar

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi