Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Fadlan Muhammad Dirampok, Barang Dikembalikan dan Pelaku Kirim Surat

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Ira Gita
Lyra Virna bersama sang suami Fadlan Muhammad saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (9/4/2018).
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com- Presenter sekaligus artis peran Fadlan Muhammad mengalami kerampokan di kediamannya pada Jumat (13/12/2019) kemarin.

Peristiwa tersebut dibeberkan oleh suami Lyra Virna ini melalui akun Instagram pribadinya @fadlanmuhammad.

Di situ, Fadlan dengan runtut menceritakan bagaimana si pelaku menerobos rumahnya untuk mengambil barang miliknya.

Baca juga: Alami Kerampokan, Presenter Fadlan Muhammad Ungkap Kronologinya

Pelaku ambil jam tangan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menurut kronologi yang ditulis Fadlan, si pelaku datang dengan mengenakan helm dan masker. Kebetulan di kediamannya hanya ada ART hingga memaksa untuk dibukakan pintu.

Modus si pelaku mengaku adalah asisten Fadlan dan meminta untuk mengambil jam tangan Fadlan untuk direparasi.

"Kronologi kejadian siang, tiba-tiba ada laki-laki datang ke rumah (pakai helm dan masker tidak dilepas) memaksa ART buat buka pintu dengan modus katanya dia asisten pak Fadlan yang mau ambil jam tangan yang mau direparasi," kata Fadlan.

Baca juga: Belum Lapor Polisi, Fadlan Beri Waktu Pelaku Perampokan Kembalikan Jam Tangannya

Kantongi identitas pelaku

Beruntung, pihak keamanan berhasil memotret plat nomor motor pelaku, sehingga memudahkan untuk mencari identitas.

Hingga pada akhirnya, Fadlan mengantongi identitas dari si pelaku.

"Atas perampokan ini, alhamdulillah security kompleks sempat foto plat motor pelaku dan sudah dicek nomer polisi dan sudah dapat data nama serta alamatnya," ujar Fadlan.

Perampok ternyata orang dekat

Meski telah mengantongi identitas pelaku, Fadlan Muhammad mengatakan bahwa alamat si perampok rupanya tak jauh dari rumahnya.

Bahkan kata dia, jarak rumahnya dengan si perampok hanya terpaut enam kilometer. Hal itu diketahui setelah pihak keamanan mengabadikan plat nomor motor milik pelaku perampokan.

“Orang dekat ternyata, alamatnya dekat, enam kilometer dari rumah saya. Satpam saya curiga makanya langsung di foto (plat nomor kendaraan)," kata Fadlan saat dihubungi wartawan, Jumat (13/12/2019).


Perampok kembalikan barang dan berikan surat

Fadlan Muhammad mengatakan bahwa orang yang merampok di rumahnya telah mengembalikan barang curiannya.

Melalui sebuah surat, pelaku meminta maaf serta menyesali perbuatannya.

"Alhamdulillah dapet surat dari pelaku dan barang2 yang diambil PELAKU juga dikembalikan oleh pelaku ke SAYA," kata Fadlan dalam unggahan di akun Instagram-nya seperti dikutip Kompas.com, Sabtu (14/12/2019).

Surat tulisan tangan itu menunjukkan permintaan maaf pelaku.

“Mohon maaf bapak sekeluarga saya kembalikan apa yang bukan hak saya. Terima kasih. Demi Allah saya minta maaf," bunyi surat tersebut.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi