Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Batasi Pekerjaan, Syahrini: Saya Fokus Mengabdi pada Suami

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Syahrini saat jumpa pers dalam soft opening Resto Bu Cetar di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Minggu (15/12/2019).
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Jarang tampil di televisi penyanyi Syahrini mengaku tengah membatasi pekerjaannya di dunia hiburan.

Pelantun "Sesuatu" ini menyebut bila dirinya ingin mengabdi pada sang suami, Reino Barrack.

Pasalnya, beberapa tahun belakangan, ia mengaku sudah cukup sibuk berada panggung hiburan.

Baca juga: Rencanakan Liburan Akhir Tahun dengan Suami, Syahrini: Lihat Saja Nanti di Instagram

“Saya ingin fokus ingin mengabdi ke suami. Saya mengurangi aktivitas tiap hari bekerja. Kalau sekarang fokus urus suami,” kata Syahrini saat jumpa pers dalam soft opening Resto Bu Cetar di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Minggu (15/12/2019).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menurut Syahrini, naluri untuk mengabdi pada sang suami muncul begitu saja setelah menikah dengan Reino Barack.

“Jadi otomatis naluri perempuan keluar sendiri. Jadi bisa masak dan lain-lain,” ujar Syahrini.

Baca juga: Syahrini Nikmati Hal-hal Baru sebagai Istri Reino Barack, Apa Saja?

Bahkan, Syahrini mengungkapkan bahwa ia mulai menikmati perannya sebagai ibu rumah tangga.

“Ya pasti menikmati (sebagai ibu rumah tangga), sudah setahun. Biarkan setahun dulu nanti aktivitas kembali seperti sedia kala,” ucapnya.

Meski mulai menekuni perannya sebagai ibu rumah tangga yang mulai memasak untuk suami, Syahrini mengaku tak risih saat berada di dapur.

“Enggak sih biasa aja. Kita punya strategi, sebelum pulang suami kita sudah rapih, udah mandi dan rapih masakan sudah jadi,” tuturnya.

Diketahui, Reino Barack dan Syahrini menikah di Jepang, pada 27 Februari 2019.

Baca juga: Syahrini: Jangan Bertanya Hal-hal yang Sangat Bodoh pada Saya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi