Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Berenang Bareng Ikan Piranha, Lucky Hakim Tidak Takut Disebut Konyol

Baca di App
Lihat Foto
Tangkapan layar kanal YouTube Lucky Hakim
Ikan hingga bintang laut Lucky Hakim mati akibat pemadaman listrik Jabodetabek beberapa saat yang lalu.
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Sukses berenang bersama ikan piranha di Dunia Air Tawar Taman Mini Indonesia Indah (TMII), aktor Lucky Hakim tak takut disebut konyol atas aksinya itu.

"Sebenarnya saya cuma mau ngasih tahu bahwa ada beberapa hal yang kita tuh dibebankan sama ketakutan bukan kebahayaan," kata Lucky di TMII, Jakarta Timur, Minggu (22/12/2019).

"Hal-hal seperti itu yang pengin saya dobrak, rasa takut yang enggak perlu kita singkirkan dulu saja," ujar Lucky.

Lucky yang juga memberi makan ikan-ikan piranha secara langsung itu tak masalah jika aksinya disebut konyol.

Baca juga: Nekat, Lucky Hakim Akan Berenang dengan 1.000 Ikan Piranha

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menurut Lucky, yang dia lakukan tidak konyol, karena dia selamat dan baik-baik saja usai melakukan aksi tersebut.

"Sudah terbukti saya enggak konyol, saya masih hidup, sehat walafiat enggak kurang suatu apa pun. Kecuali kalau saya ingin membuktikan bahwa piranha itu jinak (baru konyol)," ujar Lucky.

Bahkan Lucky mengaku ketagihan untuk bisa berenang bersama hewan buas lainnya.

Baca juga: Sedih, 28 Ikan dan 1 Bintang Laut Lucky Hakim Mati Saat Listrik Padam

 

Salah satunya yang dia inginkan adalah untuk bisa berdansa bersama hiu.

"Next saya akan berdansa bersama hiu, jadi dansa sama beberapa hiu. Lagi negotiate kira-kira hiunya akan seperti apa dan dimulai di kedalaman berapa berenang bersama hiu," tutur Lucky.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi