Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Detik-detik Akad Nikah dengan Nabila Faisal, Marcell Darwin Deg-degan

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ANDI MUTTYA KETENG
Marcell Darwin setelah mengisi acara di Studio TransTV, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (12/6/2018).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Marcell Darwin merasa gugup saat detik-detik mempersunting sang kekasih, Nabila Faisal.

Marcell dan Nabila mengelar akad nikah pada Minggu (12/1/2020) di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Baca juga: Marcell Darwin dan Nabila Faisal Menikah Hari Ini, Pernikahan Digelar Tertutup

"Waktu berjalan sangat pelan, sampai menunggu jam. Deg-degan dan bersyukur semoga saja jalannya lancar dan enggak ada kendala sampai ke depannya, sampai bisa menjalin jadi kepala keluarga yang baik," kata Marcell ditemui sebelum acara akad nikah dimulai.

Marcell mengatakan, dia sengaja mengusung konsep yang sederhana untuk pernikahannya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bahkan, resepsi pernikahan Marcell dan Nabila hanya dihadiri oleh kerabat terdekat mereka.

Baca juga: 5 Fakta Nabila Faisal, Calon Istri Marcell Darwin

"Memang zamannya sederhana dan intim, sudah enggak zaman yang mewah-mewah, yang penting pernikahannya, bukan acaranya," ucap Marcell.

"Memang intim, jadi gue enggak bisa undang banyak orang dan memang cuma keluarga saja. Gue cuma undang 200 orang sudah sama keluarga dan teman," lanjutnya.

Setelah menjalin hubungan selama enam bulan, Marcell dan Nabila memutuskan untuk membawa hubungan mereka ke pelaminan.

Baca juga: Fakta Seputar Rencana Pernikahan Marcell Darwin dan Nabila Faisal

Adapun, Marcell sempat bicara soal pernikahannya dengan Nabila.

Ia sudah menginformasikan kalau pesta pernikahan digelar tertutup.

"Iya (tertutup). Mohon maaf dan mohon doanya saja, yang jelas gua nikah di Jakarta," ujar kata Marcell yang ditemui kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Selasa (7/1/2020).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi