Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kisah Si Doel Berakhir, Maudy Koesnaedi Bagikan Pesan Haru

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/DIENDRA THIFAL RAHMAH
Maudy Koesnaedi di temui di Kemang Village Saat menghadiri peluncuran poster dan trailer film tersebut di Kemang Village XXI, Jakarta Selatan, Senin (16/12/2019)
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Hari ini, Kamis (23/1/2020), film Akhir Kisah Cinta Si Doel resmi tayang di bioskop Tanah Air.

Cerita seri ketiga dari Si Doel the Movie itu merupakan akhir petualangan cinta Si Doel dengan Zaenab dan Sarah setelah 27 tahun menemani para pemirsanya.

Bertepatan dengan pemutaran perdana Akhir Kisah Cinta Si Doel, Maudy Koesnaedi sang pemeran Zaenab, mengucapkan terima kasih kepada para penggemar yang sudah mengikuti perjalanan Si Doel lewat Instagram pribadinya @maudykoesnadi.

Baca juga: Konvoi Akhir Kisah Cinta Si Doel, Diarak 50 Vespa hingga Emak-emak Menangis

“Terima kasih kepada semua penggemar keluarga Si Doel yang telah setia mengikuti 27 tahun perjalanan atas cerita Si Doel. Terimalah #akhirkisahcintasidoel sebagai apresiasi kami untuk anda semua. Selamat menjadi Saksi dari #AkhirKisahCintaSiDoel mulai hari ini di Bioskop," tulis Maudy Koesnadi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di kesempatan yang sama, Maudy Koenadi mengenang ketika Iwan Fals dan Armada Band menyanyikan lagu Si Doel dalam konser beberapa waktu lalu.

Baca juga: Kisah Si Doel Berakhir, Cornelia Agatha Yakin Persaudaraan Antarpemain Tetap Terjalin

“Seperti yang disampaikan Om @iwanfals saat PressCon Mega Konser #AkhirKisahCintaSiDoel. Ada nilai keikhlasan, cinta, keluarga dan keanekaragaman budaya dalam cerita Si Doel. Cerita ini mungkin bisa dikatakan mewakili kehidupan masyarakat di Indonesia,” tulis Maudy lagi.

Di situ, Maudy Koesnadi menyebut bahwa para pemain Akhir Kisah Cinta Si Doel tak dapat menahan haru karena berakhirnya kisah Si Doel.

“Dari awal Om @iwanfals & @armadaband menyanyikan intro lagu ‘Si Doel’, Kami, para pemain berdiri dibelakang panggung dengan mata berkaca kaca, ga bisa menahan haru,” lanjutnya.

Baca juga: Tayang Hari Ini, Simak Fakta Seputar Film Akhir Kisah Cinta Si Doel

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi