Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Mengenal Sasaeng, Fans Garis Keras Kpop yang Ganggu Kehidupan Pribadi Idol

Baca di App
Lihat Foto
Soompi
Penggemar yang masuk ke dalam daftar hitam yang dianggap berperilaku fanatik terhadap BTS.
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com - Para penggemar dunia hiburan Korea Selatan pasti sering mendengar kata Sasaeng.

Sasaeng berasal dari bahasa Korea, "sa" artinya pribadi atau privasi. Sedangkan "saeng" berarti kehidupan.

Jika digabung bisa berarti fans yang sangat terobsesi ingin mengetahui kehidupan pribadi para idol Kpop.

Baca juga: 7 Kelakuan Sasaeng Kpop yang Dibenci Idol, Masuk Kamar Hotel hingga Teror Telepon

Biasanya sasaeng mengikuti ke mana pun pergi idol yang manjadi target.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Namun, para sasaeng ini tak keberatan melakukan berbagai cara asal mereka terus dekat dengan para idol pujaannya sampai tak peduli ruang privasi sang idol.

Misalnya saja membeli informasi penerbangan pesawat yang sangat mendetail termasuk hari, jam, dan bahkan nomor kursi.

Baru-baru ini V member BTS juga mengungkapkan kerisauannya.

Baca juga: Tingkah Para Sasaeng Bikin V BTS Ketakutan hingga Kai EXO Siap Lapor Polisi

“Mereka memesan tempat duduk di depan dan samping kami. Kami jadi tidak bisa istirahat. Sangat tidak nyaman. Jujur, saya meminta untuk berhenti melakukan itu. Itu sangat menakutkan, ya sangat menakutkan,” kata V dikutip dari Soompi, Minggu (15/12/2019).

Ataupun menguntit sampai ke kamar tidur idol di rumah dan di hotel jika sedang bekerja di luar negara Korea Selatan.

Informasi-informasi mengenai data pribadi idol ini didapati mereka secara saling bertukar cerita maupun membeli dari oknum tertentu.

Belum lagi saat ini media sosial sudah semakin mudah diakses dan bertumar pesan.

"Saya punya lumayan banyak informasi id EXO, BTS, NCRT Wanna One, Produce 101, dll. Rekaman audio, Kakao Talk, nomor Hp, passport, akun Twitter, asrama, akun Instagram privat, dan video. Kirimi saya DM (Direct Message)," begitu kira-kira isi tulisan yang beredar di Twitter seperti dikutip Kompas.com dari Soompi, 21 Oktober 2017 lalu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi