Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

[POPULER HYPE] Lucinta Luna Ditangkap Polisi | Suami Karen Pooroe Buka Suara soal Kematian Zefania

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/IRA GITA
Lucinta Luna ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (22/7/2019).
Penulis: Dian Maharani
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com - Berikut ini rangkuman 5 berita populer di Hype Kompas.com yang mungkin kamu lewatkan kemarin

1. Lucinta Luna Ditangkap Polisi

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus membenarkan bahwa selebritas Lucinta Luna ditangkap polisi. Lucinta ditangkap karena memiliki narkoba.

"Diduganya seperti itu (memiliki narkoba). Memang di dalamnya ditemukan ada obat di dalamnya. Obat-obat penenang," kata Yusri saat dihubungi Kompas.com, Selasa (11/2/2020). Yusri mengatakan, Lucinta juga positif menggunakan narkoba.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lucinta dinyatakan positif mengonsumsi narkoba.

2. Pihak Suami Karen Pooroe Buka Suara

Di tengah-tengah kasus perceraian, anak dari penyanyi Karen Pooroe, Zefania Carina (6), diduga jatuh dari balkon dan meninggal dunia.

Zefania diduga jatuh dari lantai enam balkon apartemen ayahnya, Arya Satria Claproth, pada Jumat 7 Februari 2020, sekitar pukul 21.30 WIB.

Mengenai hal ini, pihak suami Karen buka suara. Mulai dari keberadaan Arya saat Zefania terjatuh hingga lapor polisi.

3. Lucinta Luna Pakai Narkoba 6 Bulan Lalu

Kepala Unit II Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKP Alan Maulana Mukarom, mengungkap bahwa Lucinta Luna sudah mengonsumsi narkoba selama enam bulan.

"Dari keterangan tersangka LL, yang bersangkutan kurang lebih (mengonsumsi) enam bulan," kata Maulana di Polres Jakarta Barat, Selasa (11/2/2020) malam.

Sementara terkait alasan Lucinta Luna menggunakan narkoba, polisi masih mendalaminya.

4. Karen Pooroe Pastikan Sidang Cerai Berlanjut

Di tengah-tengah proses perceraian penyanyi Karen Pooroe dengan Arya Satria Claproth, anak semata wayang mereka, Zefania Carina (6) meninggal.

Meski begitu, Karen menegaskan proses perceraiannya tetap akan berlanjut.

"Enggak lah, terus dong, berlanjut akan terus tetap berjalan cerai, tinggal ketok palu saja," ucap Karen saat ditemui di Polres Jakarta Selatan, Senin (10/2/2020) malam.

Tetapi, Karen mengatakan sidang perceraiannya dengan Arya yang sedianya digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, pada 11 Februari 2020, terpaksa ditunda sampai pekan depan.

5. Baim Wong Bertemu Sopir Angkot Viral Bawa Anak

Kisah sopir angkot trayek Johar-Mangkang di Semarang yang sedang viral akhirnya sampai ke telinga Baim Wong.

Nurul Mukminin, sopir angkot tersebut, menjadi viral lantaran dia membawa bayinya, Bilqis Choirun Nisa, yang masih berusia 3,5 bulan saat bekerja sebagai sopir angkot.

Baim awalnya meminta bantuan dari follower-nya di Instagram untuk membantu dia mencari keberadaan Nurul.

Akhirnya, Baim berhasil menemukan Nurul.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi