Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sukses dengan Joker, Joaquin Phoenix Bakal Main Film Besutan A24

Baca di App
Lihat Foto
KEVIN WINTER
Aktor Joaquin Phoenix meraih penghargaan sebagai Aktor Terbaik Oscar 2020 dalam film Joker. Academy Awards 2020 digelar di Dolby Theater di Hollywood, California, Minggu (9/2/2020).
|
Editor: Novianti Setuningsih

KOMPAS.com - Aktor Joaquin Phoenix bakal kembali bermain dalam sebuah film setelah sukses dengan Joker tahun lalu.

Dilansir dari NME, Phoenix digandeng oleh studio film A24 bermain dalam film terbaru besutan mereka.

A24 adalah perusahaan film independen yang sebelumnya sukses dengan Moonlight, Lady Bird, Midsommer, dan The Lighthouse.

Baca juga: Joaquin Phoenix Dinobatkan sebagai Aktor Terbaik Oscar 2020

Nantinya, Phoenix bakal bekerjasama dengan sutradara perempuan dari 20th Century, Mike Mills.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belum ada informasi detail perihal film terbaru Phoenix tersebut. Namun, Deadline menyebut bahwa bakal bermain sebagai sosok yang tidak jauh dari Arthur Fleck di Joker.

Tetapi, dari informasi yang beredar, nampaknya Phoenix bakal bermain dalam film yang mengisahkan seorang seniman yang menjaga keponakannya.

Bahkan, dikisahkan bahwa ayah dari anak itu mengidap penyakit bipolar.

Baca juga: Joaquin Phoenix Ditahan Polisi Usai Orasi di Aksi Protes Perubahan Iklim

Diberitakan sebelumnya, akting apiknya di film Joker membuat Joaquin Phoenix diganjar sejumlah penghargaan.

Di antaranya, Aktor Terbaik di Golden Globe 2020, BAFTA 2020, SAG Award 2020.

Terbaru, Joaquin Phoenix juga dinobatkan sebagai Aktor Terbaik di Oscar 2020.

Baca juga: Jadi Aktor Terbaik, Joaquin Phoenix Angkat Isu Perubahan Iklim

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: NME
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi