Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sehun EXO Berikan Beasiswa Total Rp 231 Juta untuk Siswa Bekas Sekolahnya

Baca di App
Lihat Foto
Soompi
Salah satu personel EXO, Sehun
|
Editor: Novianti Setuningsih

KOMPAS.com - Salah satu personel EXO, Sehun tak melupakan sekolah yang telah mendidiknya dahulu.

Dilansir dari Soompi, Sehun memberikan donasi pada Sekolah Dasar (SD) tempatnya belajar dahulu.

Tak tanggung-tanggung, Sehun memberikan sumbangan sebesar 20 juta won Korea (16.900 dollar AS) atau sekitar Rp 231 juta ke Seoul Mangu Elementary School.

Baca juga: Ketika Aksi Demo Tuntut Chen Keluar dari EXO Berakhir Gagal

Dalam baner yang dipasang di sekolah tersebut, diketahui bahwa sumbangan dari Sehun tersebut bakal dijadikan beasiswa yang diberikan pada siswa pada saat kelulusan pada 10 Februari 2020 lalu.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Merespons donasi yang diberikan Sehun untuk bekas sekolahnya dahulu, SM Entertainment mengatakan itu adalah sumbangan pribadi.

“Itu sepertinya donasi pribadi yang dibuatnya,” kata SM.

Sehun memang diketahui sangat peduli pada anak-anak. Dia pernah memberikan donasi ke pusat perawatan bayi Eden I Vile.

Selain itu, Sebun juga secara berkala selalu menjadi relawan pada institusi kesejahteraan anak Sun Duk Home saat perayaan hari anak.

Baca juga: Unggah Foto di Instagram, Sehun EXO Buat Penggemar Khawatir, Kenapa?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Soompi
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi