Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

[POPULER HYPE] Staf Chungha Positif Corona | Ketegaran BCL | Rich Brian dan The Invisible Man

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/DIENDRA THIFAL RAHMAH
Bunga Citra Lestari saat tampil di acara Romantic Valentine concert with Ronan keating di Hotel Pullman Central Park, Jakarta Barat Sabtu(29/2/2020). Bunga Citra Lestari membawakan lagu Cinta Sejati.

JAKARTA, KOMPAS.com - Berbagai kabar dari dunia hiburan mendapat perhatian publik.

Di antaranya adalah kabar bahwa staf penyanyi Kpop Chungha terjangkit virus corona dan ketegaran Bunga Citra Lestari saat harus tampil di panggung lagi

Berikut ini berita-berita populer dari kanal HYPE Kompas.com sepanjang Minggu (1/3/2020).

1. Staf Chungha terjangkit virus corona

Sejak Sabtu (29/2/2020) beredar kabar bahwa staf seorang penyanyi terkenal Korea Selatan menjalani tes virus corona setelah mendampingi sang artis ke luar negeri.

Teka-teki itu terjawab setelah MNH Entertainment memberi pernyataan bahwa dua staf Chungha dinyatakan positif corona setelah bepergian ke Italia.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Anggota staf yang lain semuanya dinyatakan negatif dan Chungha menerima hasil pemeriksaannya pada 1 Maret dan juga dinyatakan negatif. Mengikuti hasil pemeriksaan dan permintaan Pusat Pengendalian Penyakit Korea, kami akan melanjutkan isolasi diri," kata agensi itu.

Selengkapnya baca di sini.

2. Ketegaran BCL di panggung

Penyanyi Bunga Citra Lestari tampil apik di konser Romantic Valentine Concert with Ronan Keating, Sabtu (29/2/2020), meskipun kesedihan masih tergambar di wajahnya.

Dalam konser tersebut, penyanyi yang akrab disapa Unge itu menceritakan kisah di balik lagu-lagu cinta yang dia populerkan.

Lagu-lagu itu, kata BCL, menggambarkan perjalanan cintanya dengan suaminya, Ashraf Sinclair, yang meninggal dunia pada 19 Februari lalu.

Contohnya adalah “Karena Kucinta Kau”, “Wanita Terbahagia”, dan “Tentang Kamu”.

"Lagu ini punya memori untuk saya, waktu saya masih pacaran dengan Ashraf 13 tahun lalu," BCL menceritakan kisah di balik “Tentang Kamu” kepada penggemar di Grand Ballroom Pullman, Jakarta Central Park, Jakarta Barat.

Selengkapnya baca di sini.

3. Indro Warkop jadi saksi pernikahan putra Dono

Persahabatan para personel Warkop DKI (Dono, Kasino, Indro) dan keluarga mereka, tetap kokoh meskipun kini Dono dan Kasino telah tiada.

Salah satu buktinya adalah Indro diminta menjadi saksi pernikahan putra Dono, Satrio Dono, dengan Rivania Diza.

Foto yang diunggah di akun Instagram-nya, menunjukkan Indro memeluk kedua mempelai usai akad nikah.

Ini bukan kali pertama Indro menjadi saksi nikah anak-anak sahabatnya. Ketika kakak Satrio, Damar Canggih, mengakhiri masa lajang, Indro pun menjadi saksi.

Begitu juga ketika Hanna Kasino menikah, Indro pun menjadi sosok penting di upacara pernikahannya.

Selengkapnya baca di sini.

4. Lagu Rich Brian jadi soundtrack The Invisible Man

Rapper asal Indonesia Rich Brian bergembira karena salah satu lagu dari album The Sailor menghiasi film The Invisible Man.

Ya, lagu “Kids” dari album The Sailor menjadi dimainkan di film horor tersebut.

“Laguku benar-benar di film wow,” kata Rich Brian di Twitter.

Rich Brian mengaku belum menonton film itu. Karena itu dia minta penggemar yang sudah menonton untuk bercerita.

Selengkapnya baca di sini.

5. Curahan hati ayah Ashraf Sinclair

Ayah mendiang Ashraf Sinclair, Mohamed Anthony John Sinclair, mengungkapkan perasaannya hampir dua minggu kepergian putra sulungnya itu.

Mohamed Sinclair menulis di akun Instagram-nya, @marmalademagician, denga judul “ON LOSS - A FATHER’S PERSPECTIVE”.

Dia merasakan ada yang hilang dalam hidupnya sejak Ashraf meninggal.

“Saya bisa beraktivitas dari hari ke hari, tetapi banyak warna dari hidup saya yang hilang,” tulis Mohamed Sinclair.

Dia mengaku bisa tersenyum bahkan bercanda dan berfoto bersama di acara tahlilan Ashraf.

“Senyum saya tadi malam lebih dipaksakan dari biasanya,” tutur pria asal Inggris itu.

Selengkapnya baca di sini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Editor: Kistyarini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi