Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kasus Virus Corona Meningkat, Musisi Ini Bagikan Tips Bepergian Aman

Baca di App
Lihat Foto
Ryan Emberley/amfAR
Diplo bagikan tips cegah terinveksi virus corona selama bepergian
|
Editor: Novianti Setuningsih

KOMPAS.com - Meningkatnya kasus virus corona atau Covid-19, membuat sejumlah selebriti khawatir dan mencari cara tersendiri agar terhindar dari virus tersebut.

Salah satunya adalah musisi dan produser Major Lazer, Diplo.

Melalui unggahan videonya di Instagram, Diplo memberitahu tips bepergian di tengah penyebaran virus corona.

Dalam video yang menggunakan soundtrack lagu “Wipe Me Down” milik Foxx tersebut, terlihat Diplo berada di dalam sebuah pesawat terbang.

"Travel tips (tips bepergian)," tulis Diplo.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Pakai Masker Wajah, Diplo Naik Motor di Bali

Mengenakan masker, terlihat Diplo membersihkan area tempat duduknya dengan tisu basah antibakteri.

Tak sendiri, Diplo dibantu oleh seorang rekan saat melakukan hal tersebut.

Bahkan, rekannya tersebut terlihat turut membersihkan bagian tangan Diplo dengan tisu basah.

Kemudian, Diplo menuliskan “Not today coronavirus” di atas video tersebut.

Baca juga: Tak Punya Rupiah Saat di Bali, DJ Diplo Terpaksa Ganti Celana di Ujung Gang

Sebelumnya diberitakan bahwa total ada 88.227 kasus virus corona terjadi di dunia.

Dilansir dari SCMP, ada 3.006 kematian yang terjadi di seluruh dunia dengan jumlah pasien sembuh sebanyak 41.997.

Akibat semakin meningkatnya kasus virus corona, sejumlah konser ditunda hingga dibatalkan.

Di antaranya adalah tur konser Green Day di Asia yang terpaksa ditunda. Demikian juga, konser BTS di Korea terpaksa dibatalkan karena kasus virus corona meningkat.

Baca juga: Pakai Masker Wajah, Diplo Naik Motor di Bali

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: NME
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi