Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Mariah Carey dan Brandon Flowers Ajak Rajin Cuci Tangan Sambil Nyanyi

Baca di App
Lihat Foto
AFP/VALERIE MACON
Penyanyi Mariah Carey berpose pada perhelatan American Music Awards 2018 di Los Angeles, California, pada 9 Oktober 2018.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Brandon Flowers, vokalis band The Killers, mengunggah sebuah video di akun resmi bandnya pada Senin (16/3/2020).

Video itu menunjukan Brandon yang tengah mencuci tangan di wastafel.

Baca juga: Mariah Carey Digugat Mantan Pengasuh Anaknya, Kenapa?

Namun tak sekadar melakukan salah satu antisipasi penularan virus corona itu, Brandon juga sambil menyanyikan sepenggal lirik lagunya, "Mr. Brightside".

"Jealousy, turning saints into the sea. Swimming through sick lullabies// Choking on your alibi// But it's just the price I pay// Destiny is calling me// Open up my eager eyes. 'Cause I'm Mr. Brightside," lantun Brandon.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Twitter Mariah Carey Diretas, Unggah Kicauan Rasis pada Eminem

Brandon tak menyampaikan apa pun tentang aktivitasnya tersebut, tetapi dengan melakukan itu ia terkesan ingin mengingatkan warganet untuk rajin cuci tangan di tengah pandemi virus corona.

Tak hanya Brandon, solois Mariah Carey juga membagikan video di Twitter yang memperlihatkan kebersamaannya dengan putra dan putrinya pada 13 Maret lalu.

Mariah Carey dan anak kembarnya itu terlihat asik mencuci tangan seraya melantunkan bagian verse lagu Ol' Dirty Bastard yang berjudul "Fantasy".

Baca juga: Mariah Carey Tunda Konser karena Penyebaran Virus Corona

"Berlatih 20 detik untuk Ol' Dirty Bastard! Cuci tangan Anda! Tetap aman!!!" tulis Mariah Carey.

Kedua anaknya itu juga terdengar fasih menyanyikan lagu dari tahun 1995 tersebut.

Momen mencuci tangan Mariah Carey pun terlihat seru dengan raut ceria yang terpancar dari wajah anak-anaknya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi