Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Album Arashi Terlaris di Dunia, Sisihkan BTS dan Taylor Swift

Baca di App
Lihat Foto
Bidik layar live streaming YouTube Arashi.
Grup idola asal Jepang, Arashi.

KOMPAS.com - Boyband Kpop, BTS, boleh jadi sedang mendunia saat ini.

Begitu pun dengan penyanyi Taylor Swift yang kepopulerannya tak luntur.

Baca juga: Jadi Pembalap Sepeda dalam Pedaling From The Heart, Masaki Arashi Rasakan Beban

Namun itu tak membuat boy group legendaris Jepang, Arashi, terlupakan.

Buktinya, Arashi mampu menyisihkan Taylor Swift untuk album terlaris tahun lalu di seluruh dunia.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hal itu menurut data Federation of the Phonographic Industry (IFPI) yang mewakili industri musik rekaman di seluruh dunia.

Baca juga: Bintangi Pedaling From Your Heart, Masaki Arashi Bagikan Pesan Penting Ini

Album kompilasi hits Arashi bertajuk 5x20 All the BEST !! 1999-2019, dirilis pada Juni 2019 telah terjual 3,3 juta kopi secara global.

Angka itu mengungguli penjualan 3,2 juta kopi album Taylor Swift berjudul Lover.

"Arashi adalah band Jepang ikonik yang telah membangun fanbase besar dan sangat berdedikasi di seluruh Asia selama dua puluh tahun karier musik mereka," kata Frances Moore, kepala eksekutif IFPI, baru-baru ini.

Baca juga: Yuk, Ikuti Serial Dokumenter Arashi hingga Vakum di Netflix

"Kami ingin memberi selamat kepada para artis karena memenangi penghargaan ini yang merupakan bukti karier yang sangat kuat dan berumur panjang," lanjutnya.

Grafik Album Global IFPI menggabungkan penjualan global album fisik dan digital untuk menentukan peringkat album terlaris setiap tahun.

Bagan ini mencakup hanya penjualan unit album fisik dan digital.

Baca juga: Arashi Bakal Kolaborasi dengan One Piece di Video Musik Reborn

Sementara di posisi ketiga album terlaris 2019 ada BTS dengan album Map Of The Soul: Persona mereka yang terjual 2,5 juta kopi.

Di peringkat keempat ada Lady Gaga bersama album soundtrack A Star is Born yang terjual 1,2 juta kopi.

Sedangkan di bawahnya, dengan angka penjualan yang sama ada Billie Eilish dengan albumnya, When We All Fall Asleep, Where Do We Go?.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Billboard
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi