Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cegah Virus Corona, Keluarga Ruben Onsu dan Karyawan di Rumahnya Suntik Vitamin C

Baca di App
Lihat Foto
YouTube The Onsu Family
Ruben Onsu usai disuntik vitamin C. Tapi, tak hanya Ruben dan keluarga, semua karyawan yang bekerja di rumahnya juga wajib suntik vitamin C
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada banyak cara yang dilakukan orang untuk mencegah terinfeksi virus corona yang saat ini sedang mewabah di Tanah Air.

Tak hanya menerapkan social distancing, menjaga imun tubuh tetap kuat untuk melawan virus juga penting dilakukan. 

Salah satunya dengan mengonsumsi makanan bergizi, dan jalani hidup sehat, seperti olahraga dan tidur yang cukup.

Vitamin C juga dipercaya bisa meningkatkan sistem daya tahan tubuh. Oleh sebab itu, keluarga Ruben Onsu melakukan suntik vitamin C.

Baca juga: Ruben Onsu Berharap Kesedihan Berakhir di Betrand Peto

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak hanya diperuntukkan bagi keluarganya, tapi juga seluruh karyawan yang bekerja di rumah Ruben Onsu ikut disuntik vitamin C.

"Kita lagi suntik neurobion sama vitamin C," kata Ruben Onsu seperti dikutip Kompas.com, Senin (23/3/2020) dari vlog The Onsu Family.

Mengenakan masker, dari suster, asisten rumah tangga, hingga supir Ruben Onsu terlihat secara bergantian mendapatkan suntikan vitamin C.

Baca juga: Teringat Masa Lalu, Ruben Onsu Menangis Saat Dengar Lagu Betrand Peto

"Suntik ini dilakukan bukan hanya untuk keluarga saja, tapi juga untuk seluruh karyawan yang bekerja di rumah," kata Ruben Onsu dalam video berjudul "Semua Karyawan disuntik vitamin biar sehat".

Hal senada disampaikan Sarwendah. Ia mengatakan bahwa suntik vitamin C dilakukan untuk menjaga kesehatan semua anggota keluarga dan karyawan yang bekerja di rumahnya.

"Walaupun mereka di rumah saja, tapi kita harus menjaga kesehatan," kata istri dari Ruben Onsu ini.

Baca juga: Dapat Hadiah Toyota Vellfire, Betrand Peto: Kue Ulang Tahun Saja Belum Pernah

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi