Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Pesan Kocak Bintang Emon Buat Para Penimbun Masker

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/Bintang Emon
Dengan gaya kocak, komika Bintang Emon mengingatkan bahaya virus corona dan pentingnya masyarakat menjalankan imbauan pemerintah terkait wabah Covid-19 tersebut.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Komika Bintang Emon lagi-lagi memberi pesan menohok yang disampaikan secara komedi terkait pandemi virus corona.

Jika dalam seri video DPO (Dewan Perwakilan Omel-omel) sebelumnya ia menyinggung orang-orang yang cuek dengan corona, kini Bintang menyoroti para penimbun masker.

Dalam video berdurasi 1 menit 49 detik di akun Twitter-nya, Bintang menyebut tidak sedikit oknum yang tak bertanggung jawab meraup keuntungan dari menimbun masker pada saat kebutuhan melonjak tinggi.

Baca juga: Bintang Emon, Jawab soal Video Viral dan Permintaan Jadi Jubir Pemerintah

"Yang egois banyak banget, yang timbun masker lah, Allahuakbar, segitunya lu cari duit ya. Lu kalau mau kaya, ikut Super Deal, Bos. Jangan mahalin harga masker, ini lagi banyak yang perlu," ujar Bintang, seperti dikutip Kompas.com, Selasa (31/3/2020).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melalui roasting yang kocak, Bintang memberikan pesan kepada oknum yang tidak bertanggung itu agar tidak menimbun masker, terlebih alat pelindung diri (APD) yang lain.

"Dimohon turunin harga, lu bilang 'ah enggak ah males'. Males lu ya, bilang lu ya, lu gua sumpahin pas lu meninggal tukang gali kuburnya juga males lu. Ngegali satu lubang doang panjang ke dalam, biar di kubur berdiri kayak pondasi lu. Sukurin lu, belum ditanya malaikat udah pegel lu," katanya.

Baca juga: Video DPO Corona Diunggah Addie MS, Ini Komentar Bintang Emon

Untuk diketahui, Bintang Emon sempat menjadi perbincangan publik dunia maya berkat video seri DPO (Dewan Perwakilan Omel-omel) yang membahas tentang corona.

Dalam video itu, Bintang Emon memberikan teguran kepada orang-orang yang seakan tak peduli dengan wabah virus corona.

Meski disajikan dengan cara mengomel, Bintang menyisipkan humor di dalamnya yang membuat pesannya tersampaikan dengan baik.

Baca juga: Sentil 2 Orang Kenakan APD ke Supermarket, Bintang Emon: Sekalian Beli Otak, Bos!

Video yang berdurasi 2 menit 20 detik itu langsung viral di dunia maya.

Sampai-sampai, para pejabat publik menawarkan Bintang Emon menjadi juru bicara pemerintah atau pun DPR RI.

Namun, Bintang mengaku tak tertarik dengan tawaran itu karena takut bakal terbatasi dan memilih tetap menyampaikan unek-uneknya secara bebas.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi