Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Hari Lahir RA Kosasih, Bumilangit Hadirkan Komik Sri Asih di LINE Webtoon

Baca di App
Lihat Foto
Bumilangit
Komik Sri Asih: Celestial Goddess
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam rangka merayakan Kosasih Day 2020, komik Sri Asih: Celestial Goddess akan hadir dalam LINE Webtoon.

General Manager Bumilangit Comic Media, Is Yuniarto, mengatakan serial komik ini hadir pada momentum hari kelahiran maestro komik Indonesia, RA Kosasih, setiap 4 April.

Baca juga: Berlatih Fisik untuk Sri Asih, Pevita Pearce: Ini Journey yang Harus Aku Lewati

Menurut Yuniarto, komik yang digarap dua komikus Devita Kristiani dan Archie the RedCat ini menampilkan sosok jagoan Sri Asih dalam konsep dan desain yang menarik untuk di baca.

Sementara itu, serial Sri Asih: Celestial Goddess ini merupakan judul LINE Webtoon teranyar dari Bumilangit, menyusul serial sebelumnya, yakni Virgo and Sparklings.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Untuk cerita Sri Asih: Celestial Goddess ini berkisah tentang seorang perempuan bernama Alana yang sedari kecil kerap kali melihat makhluk gaib.

Baca juga: Kabar Terbaru Superhero Jagat Bumilangit, Gundala Ekpansi ke Luar Negeri, Sri Asih Terancam Batal Tayang Tahun Ini

Kehidupannya sebagai remaja biasa tiba-tiba berubah saat teman-temannya terancam bahaya dengan ketakutan yang terus menghantuinya.

Dia pun menjadi sosok dewi yang siap menyelamatkan dunia dari kejahataan.

Adapun Sri Asih adalah jagoan super pertama dijagat penceritaan bergambar Indonesia. Tokoh ini diciptakan pertama kali sekitar setengah abad yang lalu, yakni pada 1953.

Baca juga: Sri Asih yang Diperankan Pevita Pearce Kemungkinan Batal Tayang Tahun Ini

Penciptanya adalah komikus RA Kosasih. Kosasih diakui sebagai bapak komik Indonesia karena kepiawaiannya menulis cerita bergambar.

Komik Sri Asih pertama kali diterbitkan oleh Melodie, sebuah penerbit asal Bandung, pada tahun 1954.

Sri Asih memiliki nama asli Nani Wijaya. Karakternya digambarkan sebagai putri dari keluarga berada dan merupakan titisan Dewi Sri dari kahyangan.

Baca juga: Film Sri Asih yang Dibintangi Pevita Pearce Mulai Diproduksi Maret 2020

Setelah dewasa, Nani Wijaya bekerja di Biro Penyelidikan Kriminal sebagai pembela kebenaran yang pemberani.

Informasi tambahan, film Sri Asih yang dibintangi aktris Pevita Pearce telah muncul pertama kali dalam film Gundala.

Film Sri Asih garapan Upi ini sedang dalam tahan produksi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi