Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita 3 Selebritas Indonesia Membuat dan Bagikan Masker Kain untuk Cegah Corona

Baca di App
Lihat Foto
Kolase Foto Kompas.com
Ivan Gunawan, Soimah, dan Agni Pratistha.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Keterbatasan Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga medis membuat banyak orang awam akhirnya memikirkan berbagai alternatif untuk melindungi diri mereka dengan bahan yang ada.

Seperti ketika sarung tangan karet yang diganti dengan sarung tangan plastik ataupun plastik biasa, hingga masker.

Baca juga: Seperti Ini Masker Kain 3 Lapis yang Disebut Gugus Tugas Efektif Tangkal Virus

Terbatasnya jumlah masker, membuat banyak orang memilih untuk menjahit masker sendiri sesuai ketentuan yang ada sebagai pelindung diri.

Berikut tiga selebritas Tanah Air yang tidak hanya mengajarkan serta mengimbau penggunaan masker kain, tetapi juga membuat dan menyalurkannya pada orang lain.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ivan Gunawan

Perancang busana dan pembawa acara Ivan Gunawan baru-baru ini membagikan 1.000 masker kain untuk masyarakat biasa, bukan petugas medis dan pasien positif Covid-19.

Bekerjasama dengan Yayasan Dunia Mega Bintang, Ivan menyumbangkan 1.000 masker kain secara gratis pada orang yang membutuhkan.

Baca juga: Cegah Corona, Ivan Gunawan Bagikan 1.000 Masker Kain Gratis

"Lewat butik saya, saya mencoba membuat masker dari kain dan ternyata menurut saya masker ini sangat efektif," kata Ivan dalam Instagram-nya.

Ia mengatakan, "masker ini memang tidak diperuntukan buat teman-teman yang bekerja di rumah sakit, tapi buat kita bisa dipergunakan sehari-hari."

Soimah

Soimah mengajak masyarakat untuk tidak bergantung pada bantuan. Ia menyarankan agar menjadikan bahan yang ada sebagai bahan pembuatan masker kain.

Baca juga: Gantikan Masker Medis, Soimah Imbau Para Penjahit Membuat Masker Kain

"Kainnya enggak butuh banyak kok, minimal bikin buat keluarga sendiri, jaga-jaga, syukur-syukur bisa bikin banyak," katanya dikutip Kompas.com dari Instagram-nya, @showimah.

Soimah juga menyarankan untuk membagi masker buatan sendiri itu pada orang lain, jika ada bahan berlebih.

Penyanyi kelahiran Pati, Jawa Tengah itu juga mengingatkan tentang keterbatasan jumlah masker, sehingga meminta kesadaran semua orang untuk memberikan masker-masker medis bagi para tenaga medis.

Baca juga: Soimah: Masker Medis Biarlah Tenaga Medis yang Pakai

"Karena masker medis biarkan saja tenaga medis yang pakai. Karena sekarang, kan, sudah susah dan mahal harganya," ucap Soimah.

Agni Pratistha

Agni membuat masker kain yang dijahitnya sendiri dan diberikan gratis untuk anak-anak dan juga orang dewasa.

Di tengah kesibukannya sebagai ibu dari tiga orang anak, Agni meluangkan waktunya untuk menjahit masker kain agar bisa diberikan pada orang lain.

Baca juga: Agni Pratistha Jahit Masker Kain Gratis untuk Anak-anak

"Saya tahu itu tidak sempurna dan tidak seefektif masker N95 (dan saya butuh waktu lama untuk membuatnya karena saya harus mengatasi 3 anak di rumah) tetapi saya ingin berbagi masker kain ini untuk mereka yang membutuhkannya," tulis Agni.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi