Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Pandemi Corona, Jay-Z dan Meek Mill Sumbang 100.000 Masker untuk Para Tahanan

Baca di App
Lihat Foto
Ari Perilstein/Getty Images for Roc Nation/AFP
Artis musik Jay-Z menghadiri 2017 Roc Nation Pre-Grammy Brunch di Owlwood Estate, Los Angeles, California, pada 11 Februari 2017.
|
Editor: Kurnia Sari Aziza

KOMPAS.com - Rapper Jay-Z dan Meek Mill menyumbangkan 100.000 masker untuk para tahanan di tengah pandemi Covid-19. 

Bekerja sama dengan organisasi REFORM Alliance, keduanya mendonasikan 40.000 masker ke Tennessee, 50.000 ke Rikers Island, dan 5.000 ke Parchman.

"Kami baru saja mendonasikan 100.000 masker ke para tahanan termasuk 50.000 ke Rikers, 40.000 ke Tennessee, dan 5.000 ke Parchman," tulis akun Twitter REFORM Alliance, Senin (6/4/2020). 

Baca juga: Rihanna dan Jay-Z Berdonasi Rp 16 Miliar untuk Atasi Virus Corona

Di tengah pandemi Covid-19, Jay-Z dan Meek Mill merasa para tahanan juga membutuhkan masker demi menjaga kesehatan mereka. 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Kami perlu melindungi orang-orang rentan yang ada di balik jeruji besi," katanya.

Pengiriman masker sudah berlangsung sejak Minggu malam kemarin.

Masker-masker ini langsung dikirimkan ke penjara-penjara yang disebutkan di atas.

Baca juga: Mengenal Kopi Kenangan yang Diberi Suntikan Dana Oleh Jay-Z

Kepala Advokasi REFORM Alliance, Jessica Jackson, mengungkapkan kekhawatiran mereka terhadap para penghuni sel di tengah pandemi corona.

Selama ini, para tahanan tidak diprioritaskan mendapat masker seperti mereka yang menghirup udara bebas.

"Ini adalah populasi yang sangat rentan. Kami sangat khawatir dengan jumlah orang yang masuk dan keluar dari sana," kata Jessica Jackson seperti dilansir Contactmusic. 

Pembagian masker ke penjara dilakukan untuk mencegah penyebaran lebih luas Covid-19 di Amerika Serikat.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi