Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Air Mata Tompi Tumpah Lepas Jenazah Glenn Fredly

Baca di App
Lihat Foto
YouTube/Narasi TV
Penyanyi Tompi dan Glenn Fredly saat berfoto bersama seorang remaja di stasiun MRT, Jakarta Pusat. Sebelumnya, remaja tersebut terlibat percekcokan dengan emak-emak ketika menonton penampilan Glenn dan Tompi.
|
Editor: Kurnia Sari Aziza

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi sekaligus dokter Tompi tak kuasa menahan tangisnya dalam upacara pelepasan jenazah Glenn Fredly.

Acara pelepasan jenazah digelar di Gereja Sumber Kasih, kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Kamis (9/4/2020).

Dengan terbata-bata, Tompi yang merupakan rekan Glenn Fredly dalam Trio Lestari menyampaikan isi hatinya di depan peti jenazah.

Baca juga: Karangan Bunga Dukacita Mewarnai Lokasi Pemakaman Glenn Fredly

"Sejak semalam saya mencari tahu apa yang salah, dia itu terlalu baik. Selalu memikirkan orang lain dulu dibanding dirinya," kata Tompi dalam siaran langsung Instagram @bumientertainment, Kamis. 

Tompi mengatakan, selama ini Glenn Fredly selalu melarangnya memberitahu orang-orang soal penyakit meningitis yang dideritanya.

Selama ini, Glenn Fredly tak ingin membuat orang lain repot karena penyakitnya.

Baca juga: Glenn Fredly Meninggal, BCL Unggah Gambar Hitam dan Beri Pesan Menyentuh

"Waktu dia sakit tolong jangan kasih tahu orang-orang di rumah, saya enggak mau orang lain repot," tutur Tompi.

Pada acara pelesapan jenazah Glenn Fredly, Tompi terlihat memakai pakaian serba hitam.

Ia juga beberapa kali terlihat menyeka air mata yang terus mengalir. 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Glenn Fredly Meninggal, Bunga Citra Lestari Ucapkan Salam Perpisahan

Glenn Fredly meninggal dunia karena meningitis pada Rabu (8/4/2020). 

Glenn meninggalkan istri, Mutia Ayu, dan buah hati mereka yang baru berusia 40 hari, Gewa. 

Menurut rencana, jenazah Glenn Fredly akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi