Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Mutia Ayu: Minta Doa yang Terbaik Buat Bung Glenn Fredly

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@mutia_ayuu
Penyanyi Glenn Fredly dan istrinya, Mutia Ayu.
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Istri mendiang Glenn Fredly, Mutia Ayu meminta awak media memanjatkan doa untuk mendiang suaminya.

Hal tersebut disampaikan Mutia usai jenazah Glenn Fredly dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Kamis (9/4/2020).

"(Minta) doa yang terbaik buat Bung Glenn," kata Mutia Ayu.

Kemudian, Mutia Ayu juga mengucapkan terima kasih pada semua yang ikut mengantarkan sang suami tercinta ke peristirahatan terakhirnya.

Baca juga: Mutia Ayu Berderai Air Mata di Samping Pusara Glenn Fredly

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Pokoknya terima kasih semuanya yang sudah datang, terima kasih," kata Mutia sambil berlalu meninggalkan awak media.

Sementara itu, pada proses pemakaman, Mutia Ayu hanya tertunduk melihat jenazah Glenn Fredly dikebumikan.

Sesekali terlihat air mata Mutia Ayu menetes saat menaburkan bunga mawar ke atas pusara Glenn Fredly.

Diketahui, Glenn Fredly meninggal dunia di Rumah Sakit Setia Mitra, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (8/4/2020) sore.

Baca juga: Lepas Jenazah Glenn Fredly, Mutia Ayu: Udah Enggak Sakit Lagi Ya

Glenn Fredly meninggal dunia karena mengidap penyakit menginitis atau radang selaput otak.

Sebelum dimakamkan, jenazah Glenn Fredly sempat disemayamkan di GPIB, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, pads Kamis (9/4/2020).

Meninggalnya pelantun lagu "Januari" ini tepat 40 hari usia anaknya, Gewa Atlana Syamayim Latuihamalo.

Selain itu, empat hari sebelum meninggal dunia, Glenn Fredly sempat mengucapkan selamat ulang tahun pada Mutia Ayu melalui sebuah video romatis.

Selamat jalan Bung Glenn Fredly.

Baca juga: Lagu Kasih Putih Iringi Pelepasan Jenazah Glenn Fredly

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi