Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Intip Keseruan Agnez Mo Live Streaming bersama Steve Aoki hingga Lay Zhang

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ANDIKA ADITIA
Penyanyi Agnez Mo ditemui usai tampil di salah satu acara televisi swasta di JCC, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (11/1/2020).
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Agnez Mo baru diundang untuk bergabung di live streaming YouTube disjoki Steve Aoki yang bertajuk Neon Future Dinner Party, Minggu (12/4/2020) pukul 06.00 pm PT.

Agnez tak sendiri, karena ada beberapa penyanyi dari negara lain yang bergabung dalam live streaming tersebut, seperti Nick Carter, Lay Zhang, Maluma, dan will.i.am.

Banyak cerita lucu hingga serius yang terungkap selama live streaming yang berlangsung Senin (13/4/2020) sekitar pukul 08.00 WIB hingga 09.00 WIB, dan berikut rangkumannya.

Baca juga: Agnez Mo Mengaku Benci Belanja, Kok Bisa?

Agnez curhat tentang manggung tanpa penonton

Pandemi corona mau tak mau membuat musisi membatalkan seluruh rangkaian konser yang telah dijadwalkan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begitu pun dengan Agnez Mo yang bahkan pernah tampil tanpa penonton karena terpaksa tampil di siaran live stasiun televisi disaat sedang ada pandemi corona.

"Itu menarik. Bagaimana kita bisa kreatif (bekerja). Kita beruntung di industri ini," kata Agnez yang bersyukur masih bisa tampil kreatif meskipun kini terkadang harus menggelar siaran live dari rumah.

Baca juga: Jadi Tamu YouTube Live Steve Aoki, Agnez Mo Cerita Pengalaman Manggung Tanpa Penonton

Steve Aoki belajar pingpong dan kagumi ibunda Agnez

Mengisi waktu selama di rumah, Steve rupanya mulai memperkaya pengalaman dengan belajar bermain pingpong.

Bicara tentang pingpong, Steve tiba-tiba teringat bahwa Agnez memiliki ibu seorang atlet tenis meja (pingpong) profesional.

Pelantun "Matahariku" itu menceritakan, ibundanya pernah menduduki peringkat lima dunia pemain tenis meja terbaik.

Baca juga: Steve Aoki Banggakan Ibunda Agnez Mo yang Jago Bermain Pingpong

"Iya dia pernah di peringkat top 5 dunia tenis meja. Aku bahkan tidak bisa (bermain)," ujar Agnez Mo.

Meskipun memiliki ibu yang jago bermain pingpong, Agnez mengaku bakat itu tak menurun padanya.

Steve Aoki terkejut Agnez pernah duet dengan Michael Bolton

Steve yang baru-baru ini berduet dengan Agnez untuk lagu berjudul "Girl" itu mengaku sama sekali tak menduga bahwa rekan duetnya ternyata sangat menakjubkan.

"Kamu pernah bekerja dengan orang yang saya tidak pernah duga," ujar Steve.

Sambil tertawa, Agnez kemudian menjelaskan bahwa dia sebagai seorang artis tidak ingin mengotak-kotakkan, dan selalu ingin menembus batasan yang ada.

Baca juga: Steve Aoki Terkejut Tahu Agnez Mo Pernah Duet dengan Michael Bolton

"Itu yang saya senang lakukan, saya senang menembus batasan. Berpikir out of the box, dan menguji diri saya sendiri," ucap Agnez.

Pengakuan Lay Zhang soal kucingnya

Lay mengakui dia tidak menamai kucingnya selayaknya hewan peliharaan pada umumnya.

"Ya, saya tidak tahu bagaimana menamainya. Jadi saya hanya memanggilnya 'kucing' dalam (bahasa) China," ucap Lay yang disambut tawa Agnez juga Steve.

Baca juga: Cerita Lay Zhang soal Kucing Bikin Steve Aoki hingga Agnez Mo Tertawa

Pengakuan Nick Carter gagal jadi aktor

Sukses menjadi penyanyi, tapi Nick Carter tak memiliki kesuksesan itu dalam dunia akting.

Dari pemeran figuran hingga menjadi sutradara dan penulis naskah pernah dijajal Nick, tapi semuanya tak menuai hasil memuaskan.

"Itu yang terjadi ketika kamu audisi sepanjang waktu untuk mendapat peran utama, tapi tidak dapat. Dan berakhir sebagai figuran dalam celana renang," ujar Nick Carter.

Baca juga: Malu-malu, Nick Carter Akui Pernah Gagal Jadi Aktor

Nick Carter beri dukungan untuk Agnez Mo

Pandemi corona membuat Agnez harus menunda peluncuran album barunya. Kecewa pasti, tapi Agnez beruntung karena mendapat dukungan dari Nick Carter.

"Saya merasa bersalah pada penggemar karena saya terus bilang pada mereka, 'Hey, album ini selesai'," ujar Agnez.

Baca juga: Nick Carter Semangati Agnez Mo yang Batal Rilis Album karena Corona

Kemudian, dipotong oleh Nick yang berusaha memberi semangat kepada Agnez.

"Entah enam bulan atau setahun dari sekarang, apa pun itu, kita akhirnya akan di sana sebagai penghibur. Kamu akan ada di sana dengan album itu," ujar Nick.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi