Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ari Lasso Produksi Lagu Ciptaan Penjual Bebek Goreng, Jadi Kru Dadakan dan Pakai Semir Rambut Istri

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Dukungan Ari Lasso untuk dokter dan perawat melalui video singkat. (Bidikan layar Instagram Ari Lasso).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Di tengah situasi pandemi corona atau covid-19, penyanyi Ari Lasso tetap mengisi harinya dengan sebuah karya.

Belum lama ini, dia mendapat sebuah lagu dari seseorang yang belum dia kenal dan tengah memproduksi lagunya yang berjudul “Indonesia Pasti Bisa”.

Baca juga: Ari Lasso Akan Produksi Lagu Ciptaan Penjual Bebek Goreng

Lantas, seperti apakah fakta—fakta mengenai lagu tersebut? 

1. Diciptakan oleh penjual bebek goreng

Ari Lasso mengatakan, lagu yang tengah diproduksi ini merupakan sebuah lagu yang diciptakan oleh seorang penjual bebek goreng yang bernama Bobi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ari Lasso yang mau menerima lagu itu lantaran dianggapnya bagus.

Dalam proses rekaman lagu ini, sang pelantun “Hampa” dibantu oleh Andra Ramadhan, gitaris Dewa 19.

Baca juga: Kenangan Ari Lasso dan Andra, Bertengkar dengan Ahmad Dhani dan Hidup Susah

“Jadi ini proyek ajaib, aku belum pernah bertemu dengan orangnya, baik pencipta lagu dan orang yang men-support bikin ini, hanya via WhatsApp. Pencipta lagu namanya Bobi, dia aktif jualan bebek,” kata Ari Lasso seperti dikutip Kompas.com dalam channel YouTubenya yang berjudul Kacau!! Dandan sendiri!! Sampe Keliru Pake Semir Rambut Istrinya, Senin (20/4/2020).

Selain itu, selama memproduksi lagu ini, Ari Lasso hanya seorang diri lantaran situasi pandemi corona atau covid-19. Mulai dari menyiapkan alat hingga pengambilan video lagu.

2. Belum pernah bertemu

Ari Lasso mengaku belum pernah bertemu langsung dengan Bobi. Bahkan keduanya hanya dihubungkan lewat pesan singkat.

Seperti diketahui, Bobi merupakan orang yang menciptakan lagu dan aktif menjual bebek goreng.

Baca juga: Pernah Hidup Susah, Ari Lasso Kenang Hanya Makan Gula Dicampur Air

“Jadi Ari Lasso akan menyanyikan lagu dan memproduksi lagu yang diciptakan oleh seorang penjual bebek goreng, serius. Aku wajahnya aja enggak pernah tahu, hanya via WhatsApp,” ucap Ari Lasso.

Sementara itu, Bobi yang dihubungi oleh Ari Lasso mengakui bahwa lagu itu memang pantas dinyanyikan oleh Ari Lasso.

“Jadi maksudnya untuk membawa sebuah berita menurut saya harus bisa didengar di seluruh Indonesia, harusnya disuarakan oleh orang yang didengar oleh orang Indonesia, dan Mas Ari Lasso jaminan mutu begini-begini,” tutur Bobi.

3. Merangkap jadi kru

Selama memproduksi lagu yang berjudul “Indonesia Pasti Bisa” di tengah situasi pandemi corona atau covid-19, Ari Lasso menyiapkan sesuatunya secara mandiri.

Mulai dari menyiapkan alat-alat rekaman hingga proses pengambilan gambar syuting, Ari Lasso merangkap bak seorang kru.

Baca juga: Produksi Lagu Ciptaan Penjual Bebek Goreng, Ari Lasso Merangkap Jadi Kru

“Karena kita kerja sendiri benar-benar enggak ada kru, jadi coba syutingnya sama Andra. Jadi semuanya harus disiapkan sendiri,” kata Ari Lasso.

“Jadi Ari Lasso selain bisa nyanyi, berbakat jadi kru juga,” ujar Ari Lasso menambahkan.

4. Salah pakai semir rambut

Tidak hanya menyiapkan peralatan rekaman hingga proses pengambilan video, untuk merias diri pun dilakukan oleh Ari Lasso sendiri.

Saking semangatnya, Ari Lasso membagikan cerita kocak salah memakai semir rambut yang mana kepunyaan sang istri. Alhasil, Ari Lasso mengakui bawah warna rambutnya terlihat aneh.

Baca juga: Cerita Kocak Ari Lasso Salah Pakai Semir Rambut Istrinya

“Jadi teman-teman tadi ada sebuah bencana kecil. Rambut aku kan lagi beruban banget dan aku sudah kontak semua salon sekitaran Bintaro dan Pondok Indah, tutup. Orang yang biasa nyemir rambutku enggak bisa ke rumah karena lagi lockdown,” tutur Ari Lasso.

“Akhirnya aku melihat semir rambut yang disemprot kalau buat manggung. Aku cari, benar pure, aku pakai lah, kok makin aneh rambutku, ternyata aku keliru pakai punya istriku yang brown,” sambung Ari Lasso.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi