Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Deddy Corbuzier Pernah Beri Anaknya Alkohol, Ini Alasannya

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Nabilla Tashandra
Presenter Deddy Corbuzier ketika menghadiri menghadiri peluncuran kampanye Under Armour the Only Way is Through dan sepatu Under Armour HOVR Machina di Senayan City, Jakarta Selatan, Rabu (26/2/2020).
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Pesulap sekaligus pembawa acara Deddy Corbuzer punya cara sendiri dalam mendidik anaknya, Azka Corbuzier.

Deddy yang seorang perokok tidak ingin anaknya meneruskan kebiasaan buruknya itu.

Deddy Corbuzer punya cara yang terbilang tidak biasa dalam mendidik anaknya agar tidak tertarik pada rokok dan alkohol.

Baca juga: Deddy Corbuzier Ungkap Rahasia Tubuh Bugar, Tidak Konsumsi Gula

"Actually gue pernah pernah kasih dia buat coba saat umur enam atau tujuh tahun," ucap Deddy dalam vlog Luna Maya, dikutip Kompas.com pada Selasa (21/4/2020).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak biasa, Deddy sengaja untuk menyuruh Azka untuk mencoba minuman beralkohol dan cicipi rokok pada usia lima tahun.

"Iya gue pernah nyuruh dia cobain. Gue ngasih dia alkohol saat umur lima tahun," ujar Deddy.

Baca juga: Deddy Corbuzier Akui Ada Settingan Saat Bikin Konten Bersama Lucinta Luna

Deddy melakukan hal tersebut agar Azka merasa trauma dengan rasa alkohol yang tidak enak dan sesaknya asap rokok.

Dengan begitu, ketika dewasa Azka tidak memiliki kebiasaan buruk mengonsumsi alkohol dan merokok.

Benar saja, Azka langsung muntah saat diberi alkohol dan mengatakan mengapa orang mengonsumsi minuman yang tidak enak tersebut.

Baca juga: Social Distancing, Deddy Corbuzier Tetap Olahraga di Luar Rumah

Akan tetapi, Deddy mengatakan cara yang dia lakukan belum tentu benar. Itu hanya cara dia mendidik Azka.

"Gue enggak mengatakan cara gue benar. Itu yang gue lakuin, enggak ngajak orang lain ngelakuin juga," ungkapnya.

Deddy berpendapat setiap orangtua memiliki cara berbeda dalam mendidik anak.

Baca juga: Buka-bukaan Kalina Ocktaranny soal Pernikahan Ketiga dan Deddy Corbuzier

 

"Kita semua tahulah enggak ada cara yang benar atau salah di dunia ini buat semua orang,. Semua orang punya caranya masing-masing, punya dosanya masing-masing, punya kelebihan masing-masing. Gue ngelakuin apa yang gue pikir, orang lain tinggal menilai," sambung Deddy.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi