Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sumpah Serapah Inul Daratista Saat Berseteru dengan Rhoma Irama

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Luna Maya
Inul Daratista saat berbincang dengan Luna Maya soal musik Dangdut (bidikan layar YouTube Luna Maya)
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com- Kisah perseteruan antara penyanyi dangdut Inul Daratista dengan Rhoma Irama rasanya masih saja menyimpan api yang bisa menyala kapanpun.

Di tahun 2018 perseteruan itu kembali muncul, tapi kali ini dengan putri Rhoma Irama, Debby Irama.

Inul yang terlihat masih berapi-api saat mengungkap sumpah serapahnya dulu saat menghadapi Rhoma Irama.

Baca juga: Inul Daratista Ungkap Asal Usul Goyang Ngebor, Ternyata...

Pada Luna Maya, Inul mengaku sempat bertutur tentang sesuatu yang sebenarnya dia sendiri saat itu tak yakin bisa mewujudkannya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Saya bilang bahwa saya akan tunjukkan apa yang sudah kamu berikan kepada saya, saya akan tunjukkan bahwa itu salah," ucap Inul seperti dikutip Kompas.com, Kamis (7/5/2020) dari YouTube Luna Maya.

Inul lantas menyebut bagaimana saat itu Rhoma menganggap Inul telah membawa dangdut ke titik nol, merusak dangdut menjadi tidak lagi elegan.

Baca juga: Demi Honor Rp 100.000, Inul Daratista Pernah Disekap di Batam

"Di situ sumpah serapah aku dalam hati, 'aku akan tunjukkan bahwa aku penyanyi dangdut yang berbeda dari apa yang kamu lihat sekarang,'" kata Inul mengenang ucapannya waktu itu.

Namun, saat itu Inul juga tak yakin dengan ucapannya.

"Walaupun memang dalam hal ini waktu dulu, aku mikirnya aku ngomong sumpah serapah kayak gini kesampaian enggak ya," ujar Inul.

Baca juga: Pernah Hidup Susah, Inul Daratista Makan Daun Kelor hingga Utang Sembako

Hingga sumpah serapahnya itu yang membuat Inul terpacu untuk terus membuktikan bahwa apa yang dituduhkan Rhoma tidak benar.

"Itu yang membuat tekad saya bisa menjadi seorang Inul Daratista seperti sekarang," kata pelantun "Buaya Buntung" ini. 

Perseteruan Inul dengan Rhoma terjadi tahun 2003.

Saat itu Rhoma menyebut bahwa goyangan Inul bisa merusak moral bangsa, dan apa yang dilakukan Inul telah menodai citra musik dangdut yang selama ini Ia bangun.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi