Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Dapat Kue Coklat dari Glenn Fredly, Tompi: Kebiasaan Ramadhan Tetap Ada Meski Sudah Berpulang

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/IRA GITA
Tompi saat ditemui di M Bloc Space, Jakarta Selatan, Senin (25/11/2019).
Penulis: Andika Aditia
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Teuku Adifitrian atau dikenal sebagai Tompi mengunggah momen haru di akun Instagram miliknya, Selasa (12/5/2020).

Tompi mengunggah foto kue coklat Choco Beta yang merupakan milik mendiang Glenn Fredly.

Dalam keterangan unggahannya, Tompi menyampaikan rasa terima kasih atas kiriman kue coklat itu meskipun Glenn Fredly sudah berpulang.

"Terimakasih Bre, mengirimkan kue coklat fave kita ini untuk berbuka puasa selalu menjadi kebiasaan loe ke gue tiap Ramadhan," tulis Tompi sebagai keterangan unggahannya seperti dikutip Kompas.com, Selasa.

Baca juga: Lagi Ngobrol soal Jazz Virtual, Tompi Tiba-tiba Ingat Glenn Fredly

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tompi mengaku tak percaya, meski Glenn Fredly sudah berpulang, sahabatnya tersebut masih memikirkan rencana agar kebiasaan bulan Ramadhan tersebut tetap berjalan.

"Bahkan saat loe sudah berpulang... loe masih mengatur supaya semuanya berjalan seperti saat loe ada. #rinduglennfredly," ucap Tompi.

Pada kolom komentar, Sandhy Sondoro yang juga tergabung dalam Trio Lestari bersama Tompi dan Glenn Fredly tampak melantunkan doa untuk Glenn Fredly.

"Al Fatihah untuk Gandong beta @glennfredly309," tulis Sandhy Sondoro.

Baca juga: Cukup Sudah, Persembahan Tompi untuk Glenn Fredly

Diketahui, Glenn Fredly meninggal dunia pada Rabu, 8 April 2020. Pelantun "Kasih Putih" itu tutup usia akibat komplikasi penyakit meningitis.

Sebelum meninggal, Glenn Fredly sempat dirawat di rumah sakit. Namun, kesehatannya terus menurun hingga mengembuskan napas terakhir.

Glenn Fredly meninggal tepat saat anaknya dengan Mutia Ayu, Gewa, berusia 40 hari.

Pada Kamis 9 April 2020, jenazah Glenn Fredly telah dimakamkan di Taman Pemakaman Umum Tanah Kusir, Jakarta Selatan.

Baca juga: Jelang Ramadhan, Tompi Kenang Kebiasaan Glenn Fredly Saat Lebaran

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi