Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cara Atta Halilintar Kelola Uang dan Rahasia Rezeki Lancar

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Atta Halilintar saat dijumpai di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (9/12/2019).
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - YouTuber Atta Halilintar berbagi cerita tentang cara dia mengelola penghasilan dan cara membuat rezekinya lancar.

Saat mengisi acara Indonesia Online Fest Vol 1, Sabtu (16/5/2020), Atta mengatakan, ada pelajaran hidup yang ia dapatkan, salah satunya adalah dari bersedekah.

Berikut rangkuman Kompas.com.

1. Banyak rekening

Atta mengungkapkan, dia menyimpan tabungannya di beberapa rekening bank.

"Kalau aku sih manage keuangan, aku selalu punya, suka bikin (kartu/rekening) ATM yang banyak. Bukan berarti uangnya harus banyak, dari uang aku sedikit aku selalu bikin ATM yang banyak," ujar kata Atta Halilintar.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atta menuturkan, dia selalu membagi penghasilannya menjadi beberapa bagian untuk keperluan yang berbeda.

Baca juga: Kelola Keuangan, Atta Halilintar Simpan Penghasilannya di Banyak Rekening Bank

"Kenapa? Aku selalu punya tabungan yang berbeda-beda, misalnya kita punya penghasilan, mungkin orang lupa, ketika di satu ATM (rekening) pribadi sama perusahaan dia lupa mana duit yang boleh dipakai mana yang buat usaha," tutur Atta.

Dengan demikian, Atta bisa lebih mudah mengontrol keuangannya.

"Misalnya ada tabungan untuk bulanan, buat makan, nah kita sisihin duit kita buat tabungan masa depan. Kalau kita punya karyawan ada lagi nih tabungan karyawan," ujar Atta Halilintar.

2. Membuka usaha

Atta Halilintar mengatakan dia menggunakan sebagian penghasilannya untuk membuka usaha. Karena dengan begitu dia bisa membuka lapangan pekerjaan untuk orang lain.

"Kalau aku punya duit lebih, aku lebih suka buka lapangan pekerjaan daripada beli aset. Aku orangnya jarang beli aset," kata Atta Halilintar.

Ketika membeli barang, kata Atta, memilih yang bisa untuk investasi.

Baca juga: Atta Halilintar: Aku Lebih Suka Buka Lapangan Pekerjaan daripada Beli Aset

"Dan aku selalu beli barang entah apa pun itu selalu yang harganya enggak boleh jatuh. Mobil, tas, sampai kura-kura pun," ucap Atta.

Atta mengatakan, lebih memilih barang dengan harga yang lebih tinggi asalkan berkualitas tinggi.

"Misalnya aku beli motor klasik atau apa pun, meski mahal, tetapi jadi lebih mahal. Aku selalu beli barang yang harus menghasilkan," ujar Atta.

3. Rajin bersedekah

Satu hal yang dia lakukan dengan penghasilannya adalah bersedekah.

"Nah kalau kita mau berkah, duit yang mau kita sharing untuk anak yatim, bangun masjid, zakat, itu harus, kalau menurut aku ya," kata Atta Halilintar.

Atta juga tak pernah lupa selalu memberikan sebagian penghasilannya untuk orangtua.

Baca juga: Atta Halilintar: Kalau Kita Tidak Pelit ke Orangtua, Rezeki Lancar, Yakin Aku

"Ada juga buat orangtua, walaupun sedikit atau cuma antar beras ke orangtua, itu akan sangat berarti buat rezeki kamu. Jangan pelit, kalau kita pelit sama orangtua, walaupun cuma kasih sekilo dua kilo beras itu sangat berguna, rezeki kamu lancar, yakin aku," tutur Atta.

Ia mengatakan, rezeki akan bertambah ketika kita tidak lupa menyisihkannya untuk orangtua.

"Ketika orangtua kamu nyiduk nasi dari hasil pemberian kamu, itu rezeki kamu bisa bertambah tambah, itu salah satu rahasia lho," ujar Atta.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi