Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Andre Taulany Bicara soal YouTube, gara-gara Sule hingga Kenzy Penyumbang Subscriber

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/Andre Taulany
Presenter dan artis komedi Andre Taulany.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Komedian sekaligus pembawa acara Andre Taulany mulai sukses dengan predikat barunya sebagai seorang YouTuber.

Lewat kanal YouTube bernama Taulany TV, Andre cukup sukses menyajikan konten-konten menarik.

Baca juga: Tawar Oplet Si Doel, Raffi Ahmad: Om Rano Karno, Jangan Jual ke Andre Taulany

Ia kemudian mengungkap alasan membuat Youtube serta menyebut sang anak Kenzy menjadi penyumbang subscriber untuknya.

Berikut beberapa pernyataan Andre Taulany mengenai kanal YouTube seperti dirangkum Kompas.com:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1. Bikin YouTube gara-gara Sule

Andre Taulany mengatakan, Sule punya andil besar dalam pembuatan YouTubenya.

Baca juga: Oplet Si Doel Ditawar Andre Taulany dan Raffi Ahmad, Begini Reaksi Suti Karno

Ia membuat YouTube atas dorongan Sule.

Alhasil, mantan vokalis Stingky ini mencoba mempelajari soal YouTube hingga akhirnya benar-benar eksis jadi YouTuber.

“Sebenarnya bikin YouTube channel gara-gara dia (Sule)," kata Andre Taulany saat diwawancara Sule dalam kanal YouTube Taulany TV seperti dikutip Kompas.com, Senin (18/5/2020).

Baca juga: Eksis Jadi YouTuber, Andre Taulany: Gara-gara Sule

"Gue liatin tuh kontrak kerja sama orang YouTube. Males gue dulu dan ternyata akhirnya dibantu Melvin dan teman-teman,” tambah Andre.

2. Mulai serius pada 2018

Andre Taulany awalnya tidak memiliki tim khusus untuk membuat YouTube.

Bahkan, dia hanya asal mengunggah konten-konten YouTube-nya.

Baca juga: Andre Taulany Sebut Kenzy Sumbang Banyak Subscriber di Kanal YouTube Miliknya

Sampai pada 2018 lalu, Andre memutuskan untuk serius di dunia YouTube.

Lambat laun, Andre Taulany mendapat hasil dari YouTube.

“Sebelumnya dulu bikin sendiri (YouTube), cuman gitu suka-suka gue tiga menit gue upload. Iya lo (Sule) berjasa. 2018 akhir gue serius YouTube,” kata Andre lagi.

Baca juga: Andre Taulany dan Rina Nose Dianggap Lecehkan Marga Latuconsina, Ini Kata Prilly

“Setelah mendapatkan manfaatnya dan hasil didapat, oke juga ternyata," ujar Andre menambahkan.

3. Kenzy jadi penyumbang subscriber

Andre Taulany mengakui bahwa anaknya Kenzy menjadi penyumbang subscriber kanal YouTube-nya.

Hal itu dikatakan Andre Taulany setelah meriset kanal Taulany TV.

Baca juga: Andre Taulany dan Rina Nose Dilaporkan Terkait Dugaan Pelecehan Marga Latuconsina

“Iya Kenzy ini mulai punya penggemar. Subscriber gue naik pas gue lihat dari data itu, sumbangan dari Kenzy banyak lho,” kata Andre Taulany.

Wajah anak-anak Andre Taulany mulai muncul karena keberadaannya di rumah selama masa pandemi corona atau Covid-19.

“Iya sejak ada pandemi ini kan waktu lebih banyak di rumah. Syuting cuma buka puasa doang, jadi banyak waktu anak-anak juga sekolah dari rumah terus enggak ke mana-mana, makanya jadi sering main sama anak-anak,” ucap Andre Taulany.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi