Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ikut Aksi Protes Kematian George Floyd, Bintang Serial Insecure Terkena Peluru Karet

Baca di App
Lihat Foto
John Salangsang/Variety/Shutters
Bintang serial Insecure, Kendrick Sampson
|
Editor: Novianti Setuningsih

KOMPAS.com - Bintang serial Insecure, Kendrick Sampson terkena peluru karet saat bergabung melakukan aksi protes atas kematian George Floyd, di Los Angeles pada Sabtu (30/5/2020).

Kendrick Sampson terkena peluru karet petugas keamaan saat merekam siaran langsung aksi protes di Los Angeles.

Bahkan, dalam siaran langsung di Instagram tersebut, Kendrick Sampson menyebut empat kali terkena peluru karet petugas keamanan.

“Mereka sudah menembakku empat kali. Saya mulai merasa sakit dan saya dipukul juga dengan tongkat,” kata Kendrick Sampson.

Baca juga: George Floyd Tewas Diinjak Polisi, Agnez Mo: Hati Saya Terluka

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diketahui, Kendrick Sampson berada di West Hollywood pada Sabtu siang saat demonstrasi mulai berkobar.

Aksi demonstrasi tersebut adalah bentuk protes atas rasisme di Amerika dan kematian George Floyd.

“Kami melakukan aksi damai. Kami berjalan ke persimpangan di Fairfax, kami di sana sebentar dan menutup aksi dengan nyanyian,” ujar Kendrick Sampson.

Kemudian, Sampson mengatakan petugas keamanan tiba-tiba menjadi agresif saat aksi hendak diakhiri.

“Saya mau memastikan bahwa massa tidak menjadi brutal. Kami saling menjaga satu sama lain. jadi, saya mulai merekamnya agar semua orang melihat apa yang terjadi,” ujarnya.

Baca juga: Jay Park Donasi Rp 146 Juta demi Melawan Rasisme di Dunia

Tak hanya Kendrick Sampson, penyanyi Halsey juga terlihat melakukan siaran langsung dari lokasi yang sama.

Diketahui, selebritas dunia tengah menyoroti kasus kematian George Floyd.

Goerge Floyd adalah seorang pria keturunan Afrika-Amerika yang tewas usai diduga diinjak bagian lehernya oleh petugas polisi di Minneapolis, Minnesota, Amerika Serikat pada 25 Mei 2020.

Baca juga: George Floyd Tewas Diinjak Polisi, Agnez Mo: Hati Saya Terluka

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Sumber: Variety
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi