Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

3 Tanggapan Rinni Wulandari soal Kekeyi Dituding Jiplak Lagunya

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ANDIKA ADITIA
Rinni Wulandari saat ditemui di M Bloc Space, Jakarta Selatan, Kamis (30/1/2020).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Rinni Wulandari akhirnya buka suara terkait lagunya, "Aku Bukan Boneka", yang diduga dijiplak oleh YouTuber Kekeyi.

Rinni sebelumnya menyindir lagu "Keke Bukan Boneka" yang nadanya dianggap mirip dengan lagunya terdahulu, "Aku Bukan Boneka".

1. Bantah pansos lewat Kekeyi

Rinni Wulandari membantah berniat panjat sosial atau pansos dengan adanya kisruh dengan Kekeyi.

Baca juga: Sambil Menangis, Kekeyi Ungkap Sempat Ingin Hapus Video Keke Bukan Boneka

Ia malah menyayangkan pihak-pihak yang menganggap dirinya melakukan pansos terhadap Kekeyi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Dengan kasus yang sekarang ini sangat disayangkan kalau misalnya ada beberapa orang bilang gara-gara dibawain Kekeyi jadi terkenal lagi," kata istri Jevin Julian tersebut.

Rinni Wulandari menegaskan, ia sudah terlebih dulu masuk industri musik dan merilis lagu tanpa harus berkonflik dengan Kekeyi.

Baca juga: Lagunya Diduga Plagiat, Kekeyi Menangis Takut Masuk Penjara

"Kalau pun misalnya mau pansos kayaknya enggak mesti sekarang ya karena aku sudah dari dulu di industri musik," ucapnya.

2. Prihatin Kekeyi dihujat netizen

Alih-alih panjat sosial, Rinni Wulandari justru merasa prihatin karena Kekeyi justru jadi dihujat netizen gara-gara masalah ini.

"Tapi ya lihat dia dihujat banyak orang pasti kasihan banget bacanya," kata Rinni.

Baca juga: Rinni Wulandari Bantah Pansos Kekeyi: Aku dari Dulu Sudah di Industri Musik

Kendati demikian, Rinni Wulandari yakin Kekeyi memiliki mental yang kuat untuk menghadapi jari-jari tak bertanggung jawab dari warganet.

"Dia sudah banyak dihujat orang-orang, mentalnya juga kuat untuk menjalani ini," kata ibu satu anak tersebut.

3. Mendoakan Kekeyi

Rinni Wulandari berharap agar Kekeyi segera menyelesaikan kasus hak cipta dari lagu "Keke Bukan Boneka".

Baca juga: Rinni Wulandari Kasihan Kekeyi Dihujat karena Lagu Keke Bukan Boneka

"Semangat terus Kekeyi, aku berdoa semoga apa pun yang kamu lakukan bisa membawa berkah untuk kamu dan keluarga," ucap Rinni.

Adapun, video klip "Keke Bukan Boneka" yang dinyanyikan Kekeyi sempat merajai trending YouTube Indonesia.

Bahkan, video klipnya mengalahkan lagu terbaru Lady Gaga dengan BLACKPINK.

Serta artis Kpop lain yang biasanya memuncaki trending YouTube Indonesia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi