Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kalau Sedang Suka Orang, Anwar Sanjaya Akui Bisa Jadi Bucin

Baca di App
Lihat Foto
instagram @anwar_bab
Komedian sekaligus finalis Masterchef Indonesia, Anwar Sanjaya.
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Komedian Anwar Sanjaya mengakui bahwa dia menjadi "budak cinta" atau "bucin" ketika menyukai seseorang.

Bahkan saking "bucinnya", Anwar bakal rela memberikan sesuatu kepada orang tersebut.

Hal itu diucapkan Anwar saat berbincang dengan Luna Maya dalam kanal YouTube Luna Maya,dikutip Kompas.com, Rabu (3/6/2020).

Baca juga: Anwar Sanjaya Curhat ke Luna Maya, Kolaborasi Konten YouTube-nya Batal Tayang

Awalnya, Luna Maya bertanya kepada Anwar tentang hal yang kerap membuatnya marah kepada seseorang.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Tapi, apa sih yang membuat Anwar marah?" tanya Luna Maya.

"Kalau dibohongin, bahkan diporotin. Enggak, enggak diporotin kok, aku mah orangnya baik hati, kalau aku punya, aku kasih," jawab Anwar.

Baca juga: Berkaca-kaca, Anwar Sanjaya Cerita Pulang Syuting Jalan Kaki dari Cawang ke Cibubur

Kendati demikian, Luna Maya beranggapan Anwar memiliki sifat yang royal ketika tengah jatuh cinta.

"Enggak, aku tahu, bucin pasti, budak cinta. Kalau udahan kecintaan pasti kasih-kasih," sebut Luna Maya.

"Aku? Dikit (budak cinta). Enggak kasih, kalau orang minta kan kita kasih," ucap Anwar.

Baca juga: Kisah Anwar Sanjaya Terpaksa Berutang Rp 10 Juta ke Raffi Ahmad demi Gaji Sopir

Di sisi lain, Anwar mengaku bukanlah orang yang mudah marah meskipun ada memberikan harapan palsu kepadanya.

Untuk diketahui, Anwar mengaku video kolaborasi dengan salah satu artis hingga saat ini belum juga tayang di kanal YouTube.

"Enggak pernah sakit hati sama orang, kayak marah, dendam sama orang, enggak pernah," kata Anwar. 

Baca juga: Anwar Sanjaya Utang Rp 10 Juta pada Raffi Ahmad demi Menggaji Sopir

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi