Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Dihujat Warganet Indonesia gara-gara Peran Pelakor, Han So Hee Malah Merasa Lucu

Baca di App
Lihat Foto
Koreaboo
Aktris asal Korea Selatan, Han So Hee
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Aktris Korea yang tengah naik daun, Han So Hee, menyadari betul akun Instagram pribadinya @xeesoxee sempat dipenuhi komentar negatif dari warganet Indonesia.

Han So Hee belakangan jadi perbincangan karena perannya sebagai "pelakor" bernama Yeo Da Kyung dalam drama The World of The Married.

Dalam wawancara eksklusif dengan Korea Herald, perempuan kelahiran 1994 itu memberikan pendapatnya terkait media sosialnya yang sempat dibombardir oleh pemirsa Indonesia.

Baca juga: Han So Hee Blak-blakan soal Da Kyung dan Adegan Romantis di The World of The Married

"Sekitar 60.000 komentar merupakan pesan kebencian. Menarik melihat drama itu memikat pemirsa melampaui batas negara," ucap Han So Hee dikutip Kompas.com, Selasa (9/6/2020).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Artis yang pernah bermain drama bersama D.O EXO dalam drama 100 Days My Prince ini juga memberikan reaksi santai terhadap kritik negatif yang diterimanya.

"Itu sebenarnya lucu, karena sebagian fans Indonesia saya akan membela saya dengan mengatakan 'Itu hanya sebuah drama'," ujar Han So Hee.

Baca juga: Han So Hee Harus Turunkan Berat Badan untuk Drama The World of The Married

Isi akun Instagram Han So Hee sebagai wanita selingkuhan dan aktris Kim Hee Ae sebagai istri yang diselingkuhi, sempat berbanding terbalik.

Warganet Indonesia berbondong-bondong memberikan dukungan di akun pribadi Kim Hee Ae saat drama ini baru awal tayang.

Banyak juga yang akhirnya memuji kecantikan Han So Hee karena dianggap canitk luar biasa.

Baca juga: Han So Hee Angkat Bicara Fotonya Merokok dan Bertato yang Tuai Kontroversi

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Korea Herald
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi