Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Melaney Ricardo Segera Berkumpul Lagi dengan Suami tapi Khawatirkan New Normal

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ANDIKA ADITIA
Melaney Ricardo saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (3/12/2019).
Penulis: Andika Aditia
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Melaney Ricardo akhirnya bakal bertemu dengan suaminya Tyson James Lynch setelah terpisah selama tiga bulan akibat pandemi Covid-19.

Melaney Ricardo mengungkapkan antusiasnya untuk segera bertemu dengan suami, begitu juga dengan anak-anak mereka.

Berikut rangkuman

Segera bertemu

Kata Melaney Ricardo, dalam waktu dekat, ia akan segera bertemu kembali dengan suaminya Tyson Lynch.

Hal ini Melaney sampaikan usai tampil di salah satu stasiun televisi swasta di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (11/6/2020).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Iya Tyson akan pulang, kalau enggak awal Juli, akhir Juni 2020 ini. Karena kan keadaannya kalau di Australia itu kurvanya sudah jauh deh grafiknya gitu. Bahkan, kalau enggak salah Tyson bilang itu, dalam beberapa minggu terakhir ini sudah enggak ada yang kena Covid-19," ucap Melaney.

Apalagi, kata Melaney Ricardo, aktivitas publik di kampung halaman suaminya di Australia sudah mulai bergeliat kembali.

Meski demikian, Melaney Ricardo mengatakan, ketika suaminya pulang nanti ke Indonesia akan tetap melalui protokol kesehatan yang ketat.

Hal ini demi mengantisipasi kemungkinan adanya paparan virus corona atau Covid-19 selama perjalanan dari Australia ke Indonesia.

Selain itu, menurut Melaney Ricardo, cara ini diterapkan untuk menjaga keluarga terinfeksi virus corona.

Baca juga: 3 Bulan Terpisah, Suami Melaney Ricardo Bakal Segera Pulang dari Australia

Sangat rindu

Melaney Ricardo mengaku, ia dan anak-anaknya sudah tak sabar untuk bertemu Tyson Lynch.

Menurut Melaney, rasa rindu ini lantaran sudah berbulan-bulan tak bertemu sosok Tyson.

Diketahui, Tyson Lynch tertahan di Australia akibat pandemi global virus corona atau Covid-19.

Tyson Lynch awalnya ke Australia untuk pulang menemui keluarga di kampung halamannya.

"Karena sudah 3 bulan ya. Anak-anak juga sudah pada riweuh sama daddy-nya. Jadi, I think it's about time for him to go back home. Dan ya kondisinya anak-anak itu sudah sangat rindu," ucap Melaney Ricardo.

"Aku juga sudah sangat rindu dan kayaknya its not good juga buat kita suami istri sudah terlalu lama berjauhan. Dan this is the first time kita benar-benar jauh long distance, lama," ujar Melaney.

Sejauh ini, Melaney Ricardo dan Tyson Lynch intens berkomunikasi via telepon untuk memberi kabar satu sama lain.

Baca juga: 3 Bulan Terpisah dengan Suami, Melaney Ricardo: Aku dan Anak-anak Sangat Rindu

Khawatirkan new normal

Melaney Ricardo khawatir dengan pelaksanaan new normal atau kenormalan baru di Indonesia.

Salah satunya, kata Melaney, adalah wacana kembali dibukanya sekolah bagi anak-anak.

Menurut Melaney Ricardo, anak-anak sangat mungkin lupa untuk selalu menjaga protokol kesehatan ketika di sekolah dan tempat publik.

"Of course, makanya aku bersyukur banget kalau anak sekolah enggak jadi Juli 2020. Kalau pun jadi aku enggak akan izinkan anak aku sih. Karena ya anak kecil ya, kita bilang juga jangan buka maskernya enggak mungkin," ucap Melaney.

Melaney Ricardo beranggapan, new normal di Indonesia banyak yang keliru dalam mengartikannya.

Misalnya, kata Melaney, merasa virus corona sudah tak lagi merebak dan lainnya.

Selain itu, Melaney juga menyayangkan Indonesia yang bersiap menyambut new normal, tetapi masih banyak orang yang abai dalam menerapkan protokol kesehatan.

Baca juga: Melaney Ricardo Khawatirkan New Normal di Indonesia

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi