Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

5 Bantahan Jordi Onsu soal Sengketa Merek Geprek Bensu

Baca di App
Lihat Foto
YouTube MOP Channel
Jordi Onsu didampingi Minola Sembayang meluruskan soal sengketa merek dagang Ayam Geprek Bensu
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Adik Ruben Onsu, Jordi Onsu, akhirnya angkat bicara terkait sengketa merek dagang Geprek Bensu.

Sebelumnya, merek usaha kuliner Geprek Bensu menjadi pembicaraan publik setelah kasasi atas kepemilikan merek Geprek Bensu yang diajukan PT Onsu Pangan Perkasa milik Ruben Onsu ditolak Mahkamah Agung (MA).

Berikut rangkuman pernyataan Jordi Onsu:

Baca juga: Jordi Onsu Bantah 3 Kali Tolak Ajakan Damai Terkait Perseteruan Merek Ayam Geprek Bensu

1. Bantah tiga kali tolak ajakan damai

Jordi Onsu membantah berita yang menyebut ia tiga kali menolak ajakan damai dari PT Ayam Geprek Benny Sujono.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditemani Jordi mengatakan ia langsung menghubungi kuasa hukum dari PT Ayam Geprek Benny Sujono yang ditulis mengeluarkan pernyataan tersebut.

“Aku mau meluruskan berita yang beredar, ini ada berita dari media judul ‘Sebelum MA Keluarkan putusan, 3 kali Jordi tolak ajakan damai’. Saya langsung telepon pengacaranya gimana saya nolak damai, bukannya kita baru ketemuan ngobrol," ucap Jordi Onsu di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (13/6/2020).

Baca juga: Terkait Sengketa Merek Geprek Bensu, Jordi Onsu: Ini Mau Baikan Jangan Dikomporin

Jordi Onsu menegaskan bahwa ia dan pihak seteru kerap kali bertemu membahas soal sengketa nama merek itu.

2. Sebut ingin berbaikan

Jordi Onsu menyebut bahwa pihaknya sudah beritikad baik dengan kerap kali berkomunikasi dengan pihak seberang.

Akan tetapi, muncul beragam berita yang justru memanaskan situasi di tengah upaya damai tersebut.

Baca juga: Jordi Onsu Mengaku Sudah Tawarkan Solusi soal Sengketa Merek Geprek Bensu

Berbagai berita tersebut diduga menggunakan sumber dari PT Ayam Geprek Benny Sujono.

“Saya tegur juga ‘Pak ini sudah negoisasi'. Bahkan, bukan saya sendiri dengan Bang Minola, kami ngobrol, tapi muncul banyak berita dan muncul spekulasi netizen-netizen," ujar Jordi Onsu.

"Ini kan orang mau baikan (kok) dikomporin. Kasihan atuh, kita pernah enggak menolak ajakan ketemu? Enggak pernah bahkan aku selalu hadir,” ujar Jordi Onsu melanjutkan.

Baca juga: Beberkan Sejarah Usaha Geprek Bensu, Jordi Onsu Bantah Melamar Jadi Manajer

3. Sempat tawarkan solusi

Jordi Onsu sempat menawarkan solusi untuk membedakan promosi dua usaha agar masing-masing fokus berbisnis.

“Kita sama-sama punya sertifikat. Lalu, kita mempromosikan merek kita masing-masing. Contohnya, kamu bilang I Am Geprek Bensu adalah Benny Sujono. Saya Ruben Onsu, saya pasang foto Ruben Onsu. Jadi orang tahu yang mana punya Ruben Onsu,” ucap Jordi Onsu.

“Se-simpel pasang muka Pak Benny Sujono, toh orang punya pembeda kan mana Ruben, mana Benny Sujono,” ujar Jordi Onsu menambahkan.

Baca juga: Jordi Onsu Bantah Tempatkan Karyawan demi Curi Resep I Am Geprek Bensu

Apalagi, Jordi mengungkapkan bahwa ia berteman dengan pemilik PT Ayam Geprek Benny Sujono, Stefani Livinus dan Yangcent.

"Kita ini pernah bersahabat, liburan bareng, kenapa enggak sekarang ini di tengah pandemi kita sama-sama fokus survive, bisnis tetap bertahan, untuk tidak mengeluarkan karyawan banyak lah, kasian ya," tutur Jordi Onsu.

4. Tidak pernah melamar jadi manajer

Usaha Ayam Geprek Bensu dirintis 2017.

Jordi Onsu menjelaskan bahwa awalnya dia memang bekerjasama dengan Yangcent dan Stefani Livinus untuk mendirikan usaha itu.

Baca juga: [POPULER HYPE] Raul Lemos Bicara soal Memaki Aurel dan Azriel | Jordi Onsu Jawab Sengketa Merek Geprek Bensu

Lalu, Jordi menegaskan bahwa usaha kuliner itu dibangun bersama.

Maka, tidak benar bila ia melamar menjadi manajer dalam bisnis tersebut.

"Jadi yang perlu digarisbawahi adalah bahwa para pihak adalah pemilik pengurus, pengelola, dengan merk dagang yang diberi nama I Am Geprek Bensu. Ada Yangcent, Evan Jordi Onsu, dan Stefani Livinus. Ini bukan melawan hanya meluruskan,” kata Jordi Onsu.

Baca juga: Kasasi Ditolak, Ruben Onsu Tak Harus Tutup Gerai dan Masih Bisa Pakai Nama Geprek Bensu

5. Bantah tempatkan karyawan untuk curi resep

Ia juga membantah perihal pencurian resep.

"Saya dengan tegas membantah. Tidak ada pencurian resep sama sekali. Apalagi, dengan cara memasukan karyawan," Jordi Onsu.

Menurut Jordi, ia tahu resep ayam geprek karena memang meramunya bersama Stefani Livinus yang kini menjadi pemilik usaha bernama I Am Geprek Bensu yang berada di bawah PT Ayam Gerek Benny Sujono.

"Kita cuma punya karyawan enam sampai tujuh orang. Jadi yang mengetahui resepnya kita semua. Kita bikin semua. Bahkan, saat itu, saya yang eksperimen," kata Jordi Onsu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi